Viral Aksi Siswa Paud Parodikan Aksi Panggung Rhoma Irama, Curi Perhatian Warganet
Penampilan beberapa anak laki-laki saat perayaan akhir tahun ajaran di Pamekasan ramai menjadi sorotan. Pasalnya mereka tampak begitu luwes saat menirukan aksi Rhoma Irama.
Sosok Rhoma Irama dikenal sebagai Raja Dangdut Indonesia. Puluhan tahun berkarier, hingga kini dirinya masih eksis di dunia hiburan.
Tak hanya orang dewasa, Rhoma Irama juga menjadi idola banyak anak-anak. Tak sedikit anak-anak yang sampai saat ini menirukan aksi panggung Rhoma Irama.
-
Bagaimana tren ini muncul dan menjadi viral? Pada bulan April 2023, Southern Weekly pertama kali melaporkan fenomena “pacar jalanan” di seluruh negeri, tetapi kurang mendapat perhatian daring, hanya mendapat kurang dari 1.000 like di Weibo. Hingga kemudian, baru-baru ini, pengguna internet daratan telah melihat layanan tersebut muncul di jalan-jalan Shenzhen yang ramai.
-
Kapan tren boneka Labubu mulai viral? Tren boneka Labubu, yang merupakan salah satu koleksi mainan terkenal dari Pop Mart, belakangan ini telah menjadi objek perhatian di berbagai kalangan masyarakat. Hal ini dikarenakan unggahan Lisa, anggota Blackpink, di Instagramnya pada bulan April 2024.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Dimana Gen Z menemukan tren-tren terbaru yang sedang viral? Perlu diketahui sebagian besar tren yang dilihat di media sosial dibuat di TikTok. Tren ini telah menjadi bagian dari asupan sosial sehari-hari dan tidak peduli apakah orang yang terpapar video itu menggunakan TikTok, Instagram, Facebook, atau Snapchat. Semuanya bermuara dari TikTok.
Seperti yang baru-baru ini tengah viral di media sosial. Penampilan beberapa anak laki-laki saat perayaan akhir tahun ajaran di Pamekasan ramai menjadi sorotan. Pasalnya mereka tampak begitu luwes saat menirukan aksi Rhoma Irama.
Berikut ulasan selengkapnya.
Parodi Rhoma Irama
©2022 Merdeka.com/Instagram-fakta.beriita
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram fakta.beriita itu, terlihat sekelompok anak laki-laki yang mengenakan gamis lengkap dengan sorban berwarna putih. Lengkap dengan aksesoris gitar mainan, mereka tampak begitu luwes menirukan gerakan Rhoma Irama dan grup Soneta saat menyanyikan lagu berjudul Judi.
"Viral! parade bang haji rhoma irama versi santri dalam acara haflah akhirussannah di blumbungan, larangan Pamekasan" tulis @fakta.Beriita.
Komentar Netizen
©2022 Merdeka.com/Instagram-fakta.beriita
Aksi para bocah ini pun sukses mencuri perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang merasa kagum sekaligus terhibur dengan aksi panggung mereka saat menirukan penampilan Rhoma Irama.
"Adek adek Sholeh masyaallah," tulis @danu_psy.
"Inget dek. Kamu kereeeenn" tulis @zam.mirzam.
"Jadi inget waktu kecil tampil kek gin," tulis @echall939.