Viral, Pria Ini Bagikan Pengalaman Sakit di Perantauan dan Dihampiri Seorang Ibu Tak Dikenal yang Baik Hati
Momen seorang pria bagikan pengalaman sakit di perantauan dan dihampiri seorang ibu tak dikenal yang baik hati.
Momen seorang pria bagikan pengalaman sakit di perantauan dan dihampiri seorang ibu tak dikenal yang baik hati.
Viral, Pria Ini Bagikan Pengalaman Sakit di Perantauan dan Dihampiri Seorang Ibu Tak Dikenal yang Baik Hati
Hal ini juga dialami seorang pria dengan akun @iyandraww. Dalam unggahannya, pria yang merantau di Yogyakarta ini sakit dan harus dirawat di rumah sakit.
Tiba-tiba, seorang ibu tak dikenal menghampirinya dan menanyakan banyak hal. Akhirnya, ibu ini bahkan menawarkan untuk menyuapi pria tersebut. Video ini pun viral dan menuai banyak komentar warganet.
"Level tertinggi dari rasa sedih adalah ketika sakit diperantauan dan jauh dari orang tua, makasih banget buat si ibunya,"
tulisnya dalam caption.
- Pria Ini Bagikan Pengalaman jadi Carik di Usia Muda, Ceritanya Viral Curi Perhatian
- Viral, Pria Ini Bagikan Pengalaman Mudik dari Jogja ke Pemalang Naik Sepeda
- Viral Kisah Pria yang Setia Dampingi Kekasihnya yang Sakit, Temani Hingga Tutup Usia
- Viral Momen Haru Pengantin Pria Seorang Diri di Pelaminan, Curi Perhatian Warganet
Didatangi Ibu-ibu Tak Dikenal
Saat sedang terbaring lemas di ranjang rumah sakit, tiba-tiba seorang ibu tak dikenal menghampirinya. Ibu ini pun bertanya dari mana asalnya, kenapa ia sendirian, dan masih banyak pertanyaan lagi.
tiktok.com
Ibu ini bahkan menawarkan diri untuk menyuapi makan pria yang sedang sakit sendirian di perantauan ini. Video ini pun viral dan membuat warganet ikut terharu melihatnya.
Komentar Warganet
"Mungkin itu balasan akan kebaikanmu/ortumu ka. karena bapaku selalu berusaha jd orang baik, katanya supaya anaknya bisa ada yg nolong kalau dia gada," tulis seorang warganet.
"Semoga ibu nya dan mas nya sehat selalu dan lancar rezekinyaaa," tulis warganet lain.
"Yaa ampun terharu banget," ujar warganet merasa terharu.
"Sedih nya berasa sampe sini, cepet sembuh ya mas," ujar yang lain mendoakan.