Viral Souvenir Nikahan Unik, Pakai Konsep Undian
Mereka memakai konsep undian untuk mengambil souvenir.
Mereka memakai konsep undian untuk mengambil souvenir.
Viral Souvenir Nikahan Unik, Pakai Konsep Undian
Souvenir biasanya akan diberikan di pintu masuk bersamaan saat mengisi buku tamu. Namun, belum lama ini viral sebuah souvenir unik dalam video yang diunggah akun @mbegidak2.
Dalam video ini, tampak jika cara pemberian souvenir untuk para tamu unik. Pasalnya, mereka memakai konsep undian untuk mengambil souvenir. Video ini pun viral dan mencuri perhatian warganet.
Di awal video, pria berambut gondrong pemilik akun ini tampak naik ke pelaminan untuk menyapa temannya yang membuat acara.
"Kondangan nikahan dapat kupon. Ini yang nikah, souvenirnya mana? Ini souvenirnya," ujarnya.
- Viral Momen Pernikahan Bagi-bagi Souvenir Sayuran Segar, Antusias Tamu Undangan Curi Perhatian
- Viral Pria Ini 'Nikahkan' Anjing Peliharaannya Super Mewah, Pakai 6 MC, Baju Karya Desainer Ternama hingga Souvenir Istimewa
- Ada 13 Undian Umroh Gratis hingga Suvenir Sembako, Pernikahan Bertema Pesta Rakyat di Gresik Ini Viral
- Viral Souvenir Pernikahan Unik di Mojokerto, Berisi Ayam Warna-warni
Pakai Konsep Undian
Bukannya langsung diberi souvenir cuma-cuma dengan jenis yang sama, souvenir di sini dibuat dengan konsep undian. Sehingga tamu undangan diminta menukarkan kupon berisi nomor tertentu dan menukarnya dengan souvenir yang juga sudah ditempeli nomor.
tiktok.com
Mendapat kupon dengan nomor enam, pria ini pun memberikannya pada dua orang yang berjaga di samping pelaminan ini. Kemudiam, petugas mencarikan souvenir mana yang bernomor enam.
Setelah dicari, ternyata ia mendapat souvenir berupa hanger dengan banyak lubang yang memudahkan saat akan mengangkat jemuran.
Tak semua bisa ditempel di papan, disediakan juga rak untuk menaruh souvenir-souvenir ini.
Pemilik video juga menanyai beberapa tamu souvenir apa yang mereka dapat. Ada yang dapat tasbih, dompet, payung, hingga hairdryer. Video ini pun viral dan menuai perhatian warganet.
"Mulai sekarang q kumpulin semua souvenir yg pernah q dapetin lumayan ntar buat souvenir balik sistem kolas," tulis seorang warganet.
"Souvernir cuci gudang," tulis warganet lain.
"Eh lucu lho,bisa buat ide yg mo nikah," tulis yang lain.
"Wkwkwkwk seru amat," ujar warganet memuji ide ini.
"Ehh lucu loh, jd inget jaman SD jajan undian gitu," ujar yang lain sambil nostalgia masa kecil.
"Kreatif wkwk," ujar yang lain memuji konsep kreatif ini.