Ahok akui kantor temanAhok adalah aset Pemprov DKI Jakarta
"Itu punya pemda, kompleks DPRD," kata Ahok.
Calon incumbent Basuki Tjahaja Purnama mengakui bahwa kantor yang digunakan temanAhok yang berada di Graha Pejaten IV Nomor 3, Jakarta Selatan, adalah aset Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Pemprov DKI diketahui menjalin kerjasama dengan perusahaan swasta atas kepemilikan kantor itu.
"Itu punya pemda, kompleks DPRD. Lalu itu dikerjasamakan dengan PT. Sarana Jaya kalau enggak salah," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (18/3).
Ternyata sebelum digunakan temanAhok, kantor itu pernah juga digunakan oleh pendiri Cyrus Network sekaligus relawan Jakarta Baru, pendukung pasangan Jokowi-Ahok, Hasan Nasbi saat Pilgub 2012 silam.
"Iya, betul. Tapi dia bukan kerja sama dengan temanAhok. Dia kerja sama dengan PT lain, PT lain nyewa-nyewain. Itu sudah dipakai dari Hasan itu, sejak waktu tim dulu kayaknya," terangnya.
Dia menceritakan, saat 2012 lalu, Hasan menyewa dari perusahaan swasta yang bekerja biasa menyewakan rumah-rumah di kawasan itu. Dan sampai saat ini digunakan oleh temanAhok.
"Jadi Hasan bukan sewa sama DKI. Sewanya sama PT yang swasta itu, dia yang fasilitasi, pinjemin sama anak-anak itu," jelas mantan politisi Gerindra ini.
Karena ada kerjasama dengan pihak swasta, Ahok sendiri menyebut tidak mempermasalahkan salah satu rumah itu dijadikan tempat berkumpul dan sekretariat temanAhok.
"Sah-sah saja. Karena, memang itu sudah dilepas (ke perusahaan swasta) gitu. Bukan kita kan, sudah lepas," pungkasnya.
Baca juga:
Ini cerita pertemanan Ahok dengan pemodal temanAhok Hasan Nasbi
Ahok tak keberatan KPUD periksa sumber dana TemanAhok
Sumbangan yang diterima TemanAhok rawan gratifikasi
Batman kawal Ahok di media sosial sampai berantas korupsi di DKI
Tanpa Teman Ahok, gabungan partai pendukung sudah cukup usung Ahok
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ken Arok membunuh Tunggul Ametung? Ken Arok membunuh Tunggul Ametung menggunakan keris buatan Mpu Gandring.
-
Kapan P.K. Ojong meninggal? Sebulan kemudian, Ojong meninggal dunia pada 31 Mei 1980.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.