Ahok bakal usir taksi dan bus tak berizin keluar Jakarta
Ahok citra Jakarta jadi jelek gara-gara ulah sopir angkutan umum yang ugal-ugalan.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menegaskan akan menertibkan perusahaan taksi yang tidak mengantongi izin. Hal tersebut sudah dikoordinasikan dengan Dirjen Perhubungan Darat.
"Tadi saya bicara sama Pak Dirjen Hubungan Darat, kita mulai pikirkan penggabungan taksi-taksi itu dari seluruh wilayah. Dan Pak Dirjen mulai cabutin taksi-taksi yang enggak jelas itu, bus yang enggak jelas juga semua dicabutin," ujar Basuki saat peluncuran taksi reguler MPV di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/8).
Ahok mengimbau kepada pengemudi taksi agar memberikan pelayanan memuaskan dengan nyaman dan aman sehingga orang datang ke Jakarta senang. "Siapapun yang datang ke Jakarta bisa senang, karena sopir taksinya ramah, tahu jalan, melayani dengan baik, ini akan membuat Jakarta jadi tempat tujuan yang menarik," ucap dia.
Mantan Bupati Belitung juga menceritakan pengalamannya ada turis naik taksi bukan mendapatkan kenyamanan malah bikin jantungan, lantaran cara pengemudi taksi yang ugal-ugalan.
"Saya punya cerita, turis naik taksi apa gitu, dia stres setengah mati. Ngebutnya itu muter-muter enggak jelas, dia takut setengah mati. Jadi dia bukan menikmati kebahagiaan jadi turis, malahan jantungan. Saya harap Blue Bird tidak seperti itu," kata Ahok.
"Kami harap dari turis, pajak hotel, hiburan, restoran itu bisa cukup untuk memberikan masukan kepada Pemprov DKI, Jadi kita mau naikkan turisme," pintanya.
Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan peluncuran taksi reguler MPV milik perusahaan Blue Bird di Balai Kota DKI. Kehadiran armada baru ini diharapkan menjadi solusi bagi masyarakat yang membutuhkan angkutan umum taksi dengan kapasitas penumpang ataupun barang yang lebih besar.
Baca juga:
Ahok sebut petugas Dishub sering minta 'sesajen' ke taksi gelap
Warga Kp Pulo melawan, Ahok bilang 'tetap digusur tak ada pilihan'
Kedekatan dengan Jokowi dimanfaatkan Ahok muluskan proyek LRT?
Ahok cari preman pensiun, bakal digaji besar!
Ahok setuju dengan Mega suatu saat KPK bisa dibubarkan
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Di mana Ahok menghabiskan masa kecilnya? Masa kecil Ahok sendiri dihabiskan di Desa Gantung, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur.
Meski daya tampung lebih banyak dan ukurannya lebih besar dari taksi pada umumnya, tarif taksi MPV ini sama dengan taksi reguler Blue Bird.