Ahok dan Prajurit TNI AD susuri Kali Ciliwung
Para prajurit bela negara pun menyambut kedatangan Ahok seraya menyanyikan lagu yel-yel penyambutan.
Hari ini Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama melakukan penyisiran kali ciliwung. Bersama TNI AD dari Rindam Jaya, Basuki atau akrab disapa Ahok menyusuri kali Ciliwung yang dimulai dari Jembatan Gedong, Jakarta Timur menuju Kalibata, Rabu (18/5).
Selama penyisiran Kali Ciliwung, Ahok menyapa warga bantaran kali. Para prajurit bela negara pun menyambut kedatangan Ahok seraya menyanyikan lagu yel-yel penyambutan.
Dari pantauan merdeka.com, air kali tampak berwarna kecoklatan. Meski sudah bersih dari sampah, tapi ada saja beberapa sampah yang terlihat mengambang. Hingga beberapa perahu karet jenis LCR yang digunakan menyusuri kali tersangkut sampah.
Tak hanya itu, bantaran kali Ciliwung juga masih terlihat banyak tumpukan sampah.