Kompak Si Doel, Oneng Sampai Ahok di Ultah Jenderal Polisi Mantan Ajudan Bung Karno
Momen syukuran ulang tahun Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusbroto bertabur tokoh ternama di tanah air.
Momen syukuran ulang tahun Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusbroto bertabur tokoh ternama di tanah air.
Kompak Si Doel, Oneng Sampai Ahok di Ultah Jenderal Polisi Mantan Ajudan Bung Karno
Belum lama ini, Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusubroto resmi menginjak usia ke-88 tahun.
Dalam momen pertambahan usianya, sederet tokoh terkenal di tanah air turut hadir.
Di antaranya yakni Rano Karno 'Si Doel', Rieke Diah Pitaloka, hingga Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
HUT Sidarto Danusubroto
Beberapa waktu lalu, aktor sekaligus politisi tanah air, Rano Karno berbagi momen melalui akun Instagram pribadinya @si.rano.
Dalam potret yang diunggah, Rano Karno menampilkan momen saat dirinya menghadiri acara syukuran ulang tahun ke-88 tahun Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusubroto di Hotel Bidara, Jakarta Selatan pada Selasa (11/6) lalu.
Rano kala itu tampil berbusana batik merah dengan kombinasi gelap.
Beberapa tamu undangan yang hadir nampak ikut berbusana batik.
"HUT nya Opa Mayjend. Pol Purn. Sidarto Danusubroto," tulisnya.
Di lokasi, sosok aktor yang sempat akrab dengan sapaan 'Si Doel' itu turut mengabadikan momen bersama sejumlah tamu.
Di antaranya nampak sosok aktris sekaligus politikus PDIP Rieke Diah Pitaloka yang berbusana putih dilengkapi blazer batik merah muda.
Ada pula sosok aktor sekaligus komedian Indrodjojo Kusumonegoro atau Indro 'Warkop' dengan busana batik krem dan abu-abu.
Nampak pula sosok eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Ahok ikut meramaikan perayaan ulang tahun dari purnawirawan sekaligus eks MPR RI periode 2013 hingga 2014 tersebut.
Adapun dalam acara ini dihadiri juga oleh Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Wiranto, serta mantan Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno.
Ada pula mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud Md, Guru Besar Filsafat STF Driyarkara Franz Magnis Suseno atau Romo Magnis, dan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar.
Dari kalangan selebritas, terlihat hadir aktor ternama Roy Marten, penyanyi Krisdayanti dan Yuni Shara.
Sosok Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusubroto
Irjen Pol (Purn) Sidarto Danusubroto merupakan purnawirawan jenderal Polisi yang kini menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden.
Sidarto diketahui juga sempat dipercaya menjadi ajudan dari Presiden pertama RI, Soekarno sejak tahun 1967 hingga 1968.
Namun, baru tiga bulan Sidarto menjalankan tugas, situasi politik nasional tengah memanas. Pada 12 Maret 1967, keluar TAP MPRS XXXIII/MPRS/1967 yang melucuti kekuasaan eksekutif Soekarno.
Meski demikian, Sidarto tidak ditarik dari posisinya sebagai ajudan.
Sewaktu menghadap Kapolri, dia diperintah agar terus mendampingi Sukarno.
Pada 23 Maret 1968, turun surat resmi dari markas besar Angkatan Kepolisian (Mabes Polri) yang isinya berupa penarikan Sidarto dari posisinya.
Dalam surat penarikan tersebut disampaikan bahwa kemungkinan akan dikirimkan pengganti Sidarto. Tapi pada faktanya, ajudan baru tidak pernah ada. Sehingga, Sidarto Danusubroto tercatat sejak saat itu sebagai ajudan terakhir dari Soekarno.
Usai mendapat mandat demikian, Sidarto lantas melanjutkan kariernya sebagai Kapolres Tangerang hingga tahun 1975.
Adapun beberapa jabatan strategis yang pernah didudukinya yakni sebagai berikut:
- Kadispen Polri (1975–1976)
- Kepala Interpol (1976–1982)
- Kepala Satuan Komapta Polri (1982–1985)
- Wakapolda Jawa Barat (1985–1986)
- Kapolda Sumbagsel (1986–1988)
- Kapolda Jawa Barat (1988–1991)