Ahok ke Rini: Kalau saya mensesneg, gue pecat dirut kelola Kemayoran
"Ngasih (lahan) buat rakyat enggak boleh, maunya dijadiin komersil," kata Ahok geram.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengaku kesal dengan sikap Pusat Pengelola Kompleks (PPK) Kemayoran yang disebutnya meminta Komisi II DPR agar menolak memberikan lahan di Kemayoran untuk dijadikan wisma atlet. Saking kesalnya, Ahok, sapaan Basuki, merekomendasikan agar Direktur Utama (Dirut) PPK Kemayoran dipecat.
"Bu Rini, kalau saya Mensesneg (Menteri Sekretaris Negara), gue pecatin tuh Dirut PPK Kemayoran. Ngasih (lahan) buat rakyat enggak boleh, maunya dijadiin komersil," kata Ahok di Balai Kota, Jumat (4/12).
Kekesalan Ahok itu diucapkan saat menyampaikan sambutan dalam penandatanganan MoU antara PT Jakarta Propertindo dengan PT Pembangunan Perumahan (Persero), di Balai Kota. Menteri BUMN Rini Soemarno yang melihat kegeraman Ahok hanya bisa tersenyum.
"Saya harap PT Jakpro soal Kemayoran, lupakan sajalah Asian Games, emang gue pikirin," ujarnya.
Sebelumnya, Ahok menuding PPK yang meminta Komisi ll DPR RI agar menolak memberikan lahan di Kemayoran dari Sekretariat Negara ke Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Karena penolakan tersebut, rencana pembangunan wisma atlet untuk Asian Games 2018 menjadi terhambat.
"Ya, makanya saya sudah bilang sama Pak Heru (Kepala Badan Pengelola Keuangan) semalam rapat dengan Pak Heru kalau itu PPK Kemayoran dia kayaknya ngelobi DPR RI nih," kata Ahok.
Baca juga:
Bila wisma atlet tak dibangun, Asian Games 2018 batal di Jakarta
Ahok curiga Komisi II dihasut agar tak beri lahan Kemayoran ke DKI
Jadi tuan rumah Asian Games, Ahok minta warga bermental disiplin
Ahok percayakan Jakpro kerjakan sarana lomba di Asian Games 2018
Pada Ahok, Erick Tohir sindir banyak venue di Jakarta berusia uzur
Erick Tohir: GBK dianggarkan Rp 600 M, sudah disetujui sama DPR
Ahok pesimis Asian Games digelar di Jakarta: Udah lampu kuning ni!
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Kenapa DPRD DKI Jakarta meminta Pemprov DKI untuk menggunakan Wisma Atlet? Inggard berujar penggunaan Wisma Atlet bisa menjawab permasalahan Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta yang belum memiliki tempat rekapitulasi dan gudang logistik di Kemayoran.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Dudung Abdurachman mengunjungi Pekan Raya Jakarta? Terungkap, dia dan keluarga menikmati waktu untuk sekadar berkeliling ke salah satu event besar di Ibu Kota, PRJ yang diketahui berlangsung sejak 12 Juni hingga 14 Juli lalu.