Ahok tolak perantau datang ke Jakarta kecuali miliki keahlian
"Ya, memang harus ada keahlian kan. Termasuk para asisten rumah tangga kan juga punya keahlian, masak, nyuci, ngepel."
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tidak melarang perantau mencari pekerjaan ke Ibu Kota. Apalagi, mereka yang datang memiliki keahlian khusus, termasuk para asisten rumah tangga yang dibutuhkan warga Jakarta.
"Ya, memang harus ada keahlian kan. Termasuk para asisten rumah tangga kan juga punya keahlian, masak, nyuci, ngepel. Itu banyak orang kota yang butuh," kata Ahok di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (9/7).
Namun, Ahok meminta perantau yang tidak mendapatkan pekerjaan agar kembali ke daerah asalnya. Sebab, mereka dinilai bakal dapat hidup layak di kota asalnya, serta tidak membangun permukiman kumuh di Jakarta.
Sementara untuk mengantisipasi membeludaknya pendatang, lanjut Ahok, Pemprov DKI telah mempersiapkan sejumlah transportasi massal. Antisipasi ini agar kedatangan mereka tidak menimbulkan kemacetan akibat bertambahnya volume kendaraan.
"Enggak masalah kalau padat. Kan emang kita siapin buat transportasi massal," ujar Ahok.
Diketahui, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta sebelumnya telah memprediksi, jika nantinya akan ada sekitar 70.000 orang pendatang baru masuk ke DKI Jakarta, saat arus balik Lebaran tahun 2015 ini.
Baca juga:
Ahok: Dinasti politik boleh, yang enggak itu dinasti korupsi
Ahok: Dinasti politik boleh asal mau mati buat rakyat
Ini kejanggalan-kejanggalan audit BPK versi Ahok
Kepentingan DKI diremehkan, alasan Ahok 'ngamuk' pada BPK
Sindiran Kapolda ke peserta SOTR: Bangunkan orang tapi di Sarinah
Tahun ini, Ahok rogoh kocek Rp 50 juta bayar zakat
Dapat opini WDP, Ahok diminta segera jawab hasil audit BPK
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.