APBD DKI 2016 akan disahkan 21 Desember, nilai Rp 66 T
Saat ini pembahasan KUA-PPAS 2016 yang diserahkan dari Pemprov ke DPRD sedang dibahas.
DPRD DKI Jakarta memastikan sebelum akhir tahun 2015, rancangan APBD 2016 bakal disahkan. Bila tak ada hal yang terlalu dipermasalahkan, pengesahan bisa dilakukan pada Senin 21 Desember mendatang.
"Ya kita ujungnya bahwa APBD akan disahkan tanggal 21 sesuai jadwal sebelum akhir tahun lah kita sahkan," kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohammad Taufik, di Gedung DPRD, Jalan Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (1/12).
Taufik juga mengatakan, setelah Tim Anggaran Perangkat Daerah menyerahkan draf revisi anggaran 2016 pada 30 November lalu, pihaknya kini rutin melakukan pembahasan agar segera rampung. Rencananya, pembahasan ini akan dilakukan sampai 14 Desember mendatang/
Kemudian, pada Senin (14/12) akan dilakukan pengesahan MoU Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2016 antara TAPD dan Banggar.
"Karenanya rapatnya kita padatkan, Sabtu kita gunakan juga waktunya untuk pembahasan baik KUA-PPAS maupun APBD," jelasnya.
"KUA-PPAS mulai dibahas Jumat, sampai tanggal 14 MoU," lanjutnya.
Dalam kesempatan yang sama, dia memastikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI Jakarta untuk tahun 2016 adalah Rp 66.025 triliun.
"Nilainya Rp 66,025 triliun, kan pertama gini perubahan itu kan dari Rp 73 triliun, kemudian Rp 62 triliun, ke Rp 66 triliun nah sekarang dirubah lagi Rp 66 triliun tapi kegiatannya banyak yang berubah," tambahnya.
Baca juga:
Demi bahas anggaran 2016, DPRD DKI mengaku batalkan kunjungan kerja
Ahok minta warga awasi anggaran dinas di DKI lewat Jakarta.go.id
Pangkas anggaran tak penting, Ahok alihkan ke gaji PHL Rp 3,1 juta
Ahok: Lebih baik serapan rendah daripada dicolong
DPRD DKI sebut pengesahan APBD DKI 2016 lambat karena Ahok
Cegah APBD jadi bancakan siluman, DPRD DKI pakai auditor independen
M Taufik yakin pengesahan APBD DKI 2016 bisa dikebut bulan ini
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang telah diraih oleh seluruh kelurahan di DKI Jakarta? Sebanyak 267 kelurahan yang berada di wilayah administratif DKI Jakarta kini telah sepenuhnya berpredikat sadar hukum.
-
Apa yang dibahas dalam rapat pimpinan sementara DPRD Provinsi DKI Jakarta? "Pembahasan dan penetapan usulan nama Calon Penjabat Gubernur DKI Jakarta dari masing-masing Partai Politik DPRD Provinsi DKI Jakarta," demikian informasi tersebut.