BPS Nilai PPKM Efektif Menekan Mobilitas Wisatawan Mancanegara Berkunjung ke Jakarta
Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara di Jakarta pada Juli 2021 terbilang tinggi dibandingkan periode sama tahun 2020 yakni naik 73,9 persen atau 3.146 orang.
Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta menilai PPKM efektif menekan mobilitas wisatawan mancanegara mengunjungi Ibu Kota. Catatan BPS DKI Jakarta jumlah kedatangan wisatawan mancanegara pada Juli 2021 mencapai 5.471 orang menurun dibandingkan Juni 2021 mencapai 13.483 orang.
"PPKM Juli ini cukup efektif menahan mobilitas orang sehingga jumlah kunjungan dibandingkan Juni merosot tajam," kata Kepala BPS DKI Jakarta Buyung Airlangga di Jakarta, Rabu (1/9).
-
Apa saja destinasi wisata alam yang ditawarkan Jakarta? Nggak hanya punya deretan gedung tinggi menjulang saja, Jakarta juga menyimpan destinasi wisata dengan keindahan alam penuh pesona. Apa saja? Destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam pertama di Jakarta adalah Kepulauan Seribu. Yup, kepulauan seribu merupakan wisata bahari andalan kota Jakarta dengan gugusan pulau dan pantai pasir putih yang akan memanjakan mata wisatawan.
-
Apa yang menjadi keunggulan Jakarta sebagai destinasi wisata? Pulau ini merupakan rumah bagi ibu kota negara yang besar, yang memiliki semua fasilitas yang dapat Anda bayangkan, dengan harga yang murah.
-
Apa saja tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di Jakarta saat liburan? Berikut rekomendasi destinasi wisata di Ibu Kota Jakarta yang patut Anda kunjungi: Taman Margasatwa RagunanTak lengkap rasanya jika berwisata bersama keluarga tak mengunjungi kebun binatang ragunan.
-
Apa yang ditawarkan oleh bus wisata atap terbuka di Jakarta? Bus wisata atap terbuka menjadi wisata alternatif bagi sebagian warga Jakarta untuk menikmati liburan, terlebih ketika memasuki masa libur sekolah seperti saat ini.
-
Apa saja objek wisata di Jakarta yang bisa jadi alternatif? Padahal, banyak destinasi wisata di Jakarta yang layak untuk kamu kunjungi menghabiskan libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW 2024.
-
Apa yang menarik dari wisata Kota Tua Jakarta? Wisata Kota Tua yang Menarik dan Penuh Sejarah, Sajikan Nuansa Masa Lalu Suasana jalanan yang dipenuhi pedagang kaki lima, seniman jalanan, dan penjual makanan tradisional menambah kehidupan pada setiap sudutnya.
Dia menjelaskan penurunan kunjungan wisatawan asing itu karena kebijakan PPKM Darurat dari awal hingga akhir Juli 2021 akibat melonjaknya kasus Covid-19, mendorong pemerintah membatasi pergerakan termasuk wisatawan mancanegara.
Untuk kedatangan internasional, pemerintah mewajibkan syarat ketat di antaranya vaksinasi lengkap dua dosis dan pembatasan akses masuk bagi tenaga kerja asing selama PPKM darurat. Sementara di Jakarta, sejumlah tempat wisata juga ditutup sementara untuk menekan penyebaran Covid-19.
Sementara itu, berdasarkan asal wisatawan, wisatawan asal China mendominasi kunjungan pada Juli 2021 di Jakarta mencapai 1.401 orang atau turun 55,6 persen dibandingkan Juni 2021 mencapai 3.154 orang.
"Wisatawan asal China memenuhi porsi sebanyak 25,6 persen pada Juli 2021," kata dia.
Selain China, juga dari Amerika Serikat sebanyak 599 orang atau 10,9 persen dari total porsi, kemudian disusul Rusia sebanyak 235 orang, Prancis sebanyak 213 orang dan Jerman sebanyak 197 orang.
Sementara itu, apabila dicermati secara tahunan, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara di Jakarta pada Juli 2021 terbilang tinggi dibandingkan periode sama tahun 2020 yakni naik 73,9 persen atau 3.146 orang.
Lonjakan jumlah kunjungan meski terjadi PPKM, lanjut dia, mengindikasikan tidak mengurangi animo mereka bertandang di Ibu Kota.
Peningkatan itu diperkirakan karena kepercayaan terhadap upaya pemulihan industri pariwisata melalui program kebersihan, kesehatan, keamanan dan keberlanjutan lingkungan (CHSE).
BPS menyebutkan vaksinasi nasional yang gencar diperkirakan juga menjadi indikator tetap tingginya kedatangan wisatawan tersebut.
(mdk/gil)