Dalih jalankan UU, DPRD tegaskan Hak Angket bukan makzulkan Ahok
"Kalau sekarang masih mencari-mencari unsur-unsur kesalahan Ahok itu dulu," kata Syarif.
Tim Angket RAPBD DKI 2015 menegaskan pembentukan tim khusus ini bukan untuk memakzulkan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Menurut salah satu anggota DPRD DKI Fraksi Gerindra, Muhammad Syarif, apa yang dilakukan DPRD saat ini hanya menjalankan perintah konstitusi sebagai legislatif.
"Urusan makzul-memakzulkan, itu nanti. Kalau sekarang masih mencari-mencari unsur-unsur kesalahan Ahok itu dulu. Kalau sekarang masih benang-benang merahnya. Jadi sabar saja," kata Syarif dalam diskusi 'Kisruh APBD DKI: Siapa Siluman nya?' di Warung Komando, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (15/3).
Lanjut dia, hak angket ini merupakan upaya anggota dewan menyelidiki dugaan pelanggaran Ahok. Jika terbukti melakukan pelanggaran, tim hak angket akan mengambil langkah hukum dan langkah politik.
"Soal angket ini sederhana saja kita menjalankan hak konstitusi yang ada di Undang-undang. Kalau memang nanti ditemukan bukti kuat melanggar itu, Ahok tidak akan langsung dimakzulkan. Insya Allah angket ini selesai sebelum tanggal 25 Maret lalu diserahkan kepada paripurna dan kemudian paripurna membahas itu kalau sudah ada 20 suara fraksi yang setuju itu baru bisa dilakukan," katanya.
Dengan melakukan hak angket itu, Syarif menyadari masyarakat akan memberikan komentar negatif terhadap DPRD. Namun dia menegaskan upaya tersebut sebagai bentuk hak konstitusional DPRD.
"Hak angket ini adalah bagian dari hak konstitusi DPRD. Hak yang melekat pada DPRD. Maka ketika dikomentari hak angket berlebihan, saya mau bilang kritik kami apresiasi," pungkasnya.
Baca juga:
PPP kubu Djan Faridz serahkan pemakzulan Ahok kepada Haji Lulung
Pegang bukti segepok, Ahok siap penjarakan anggota DPRD DKI
Ibu Tien aja gak pernah mimpin rapat
Taufik soal hak angket: Insya Allah bisa jadi pemakzulan ke Ahok
Cerita kompaknya Ahok dan istri perang lawan DPRD DKI
Tim Angket cecar anak buah Ahok soal foto Veronica pimpin rapat
Ahok dipanggil Tim Angket: Bagus, aku datang seru nih!
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.