Dicari, pelatih untuk pramudi bus Transjakarta!
Selama ini masih banyak ditemukan pramudi yang ugal-ugalan saat mengemudikan Transjakarta.
Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Antonius Kosasih sedang mencari institusi yang dapat memberikan pengajaran untuk pramudi perusahaannya. Pelatihan dilakukan untuk dapat memberikan pelayanan terbaik untuk penumpang bus Transjakarta.
"Kita sedang mencari institusi untuk melatih supir yang akan mengemudikan ribuan bus Transjakarta," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis, (20/11).
Dia menambahkan, pelatihan ini harus dilakukan agar standar pelayanan pramudi bus yang dikelola sama. Karena selama ini masih banyak ditemukan pramudi yang ugal-ugalan saat mengemudikan Transjakarta. Hal tersebut dinilai merugikan penumpang.
"Selama ini kita lihat kan supirnya banyak yang ugal-ugalan. Ada cara khusus untuk mengemudikan bus Transjakarta. Itu yang harus diajarkan. Kita kan tahu penumpang Transjakarta banyak yang berdiri, kalau ngerem mendadak jatuh semua," ungkap Kosasih.
Pelatihan ini diprediksi baru akan selesai 2015 mendatang. Dan Kosasih tidak tahu kapan program tersebut bisa diimplementasikan ke publik. "2015 Studinya kelar, tapi implementasi belum tahu," tutupnya.
Baca juga:
Udar polisikan penyidik Kejagung dan peneliti UGM ke Bareskrim
Kasus korupsi Transjakarta, Kejagung kembali geledah rumah Udar
Menteri Anies Baswedan: Guru naik Transjakarta dapat diskon
Jegal Jokowi, Bamsoet wacanakan hak angket Transjakarta
Transjakarta tak punya anggaran untuk korban kecelakaan
PT Transjakarta akan datangkan 170 bus tingkat baru
-
Apa tujuan dari perpanjangan jam operasional Transjakarta? Perpanjangan jam operasional armada bus Transjakarta diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya kepadatan pelanggan setelah laga berlangsung. Sehingga, masyarakat yang menonton bisa kembali ke rumahnya masing-masing dengan cepat.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dikawal? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Kenapa Transjakarta memperpanjang jam operasionalnya? Perpanjangan jam layanan dilakukan untuk mendukung akses mobilitas masyarakat yang ingin menonton secara langsung pertandingan itu di GBK.
-
Kenapa kecepatan Transjakarta selama uji coba dikurangi? “Tadi kecepatannya dikurangi setengah, sudah dihitung oleh dishub, tadi karena dikawal, kecepatan dikurangi setengah,” kata Heru di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (5/7).
-
Transjakarta apa saja yang akan dihapus dari aset Pemprov DKI? Merek Bus Transjakarta yang akan masuk kandang alias dihapus dari aset Dishub DKI Jakarta adalah: Zhongtong, Yutong, Hino, Mercedes, Hyundai, Komodo, Ankai, dan Inobus.