Ditanya kinerja Jokowi-Ahok, Foke doakan semoga langgeng
Foke juga enggan mengomentari isu seputar pencapresan Jokowi.
Hampir satu tahun sejak diselenggarakannya Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2012 silam, mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo , nyaris tidak pernah muncul di berbagai kesempatan. Pria yang akrab di sapa Foke ini mengaku lebih banyak menghabiskan waktu di Jerman sebagai ketua dewan penasihat Tata ruang Kota dan lingkungan hidup untuk di negara itu dan Indonesia.
Hari ini, Minggu (25/8), suami dari Sri Hartati ini, kembali ke Indonesia untuk mengadakan acara halal bi halal dengan Mejelis Zikir Al Fauz yang dia dirikan. Foke turut mengundang warga Jakarta yang telah mendukungnya kepemimpinannya selama ini.
Dalam kesempatan itu, para wartawan yang mencecar pertanyaan soal kinerja Gubernur Jokowi dan wakilnya Ahok . Tapi pria berkumis ini enggan berkomentar panjang lebar.
"Saya cuma doain aja mudah-mudahan langgeng," ujarnya singkat saat ditemui di kediamannya, Jalan Teuku Umar Nomor 19, Menteng, Jakarta Pusat.
Foke juga ogah dimintai tanggapan soal mantan rivalnya, Jokowi , yang terus didesak warga Jakarta jadi Calon Presiden 2014 mendatang.
"Saya tidak mau mengomentari itu, saya bukan seperti yang terburu-terburu. Kita lihat perkembangannya nanti," jelasnya.
Selain Jokowi , Foke pun enggan mengomentari gaya kepemimpinan Basuki T Purnama ( Ahok ) yang sering kali menuai kontroversi dan dinilai arogan oleh sebagian warga Jakarta.
"Kenapa sih senang banget tanya-tanya soal ini. Kita harus maju secara keseluruhan. Sekarang kota ini maju apa kagak?" tegas Foke dengan sedikit nada tinggi.