Djarot resmikan bedah rumah yang digagas Ahok
Gubernur Provinsi DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meresmikan Program Bedah Rumah 2017 di Kelurahan Cilincing, Jakarta Utara. Program revitalisasi lingkungan ini dimulai pengerjaannya bulan April 2017 dan kini telah rampung dilaksanakan.
Gubernur Provinsi DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meresmikan Program Bedah Rumah 2017 di Kelurahan Cilincing, Jakarta Utara. Program revitalisasi lingkungan ini dimulai pengerjaannya bulan April 2017 dan kini telah rampung dilaksanakan.
Djarot mengatakan program bedah rumah ini digagas oleh Gubernur DKI sebelumnya yakni Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk menciptakan dan merevitalisasi lingkungan yang kumuh dan yang menjadi pilot project adalah Cilincing Jakarta Utara.
"Masyarakat yang rumahnya sudah dibedah dan sekarang sudah layak huni, selamat pada bapak ibu sekalian," kata Djarot saat memberikan sambutan di acara peresmian program bedah rumah di Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (28/9).
Dari 83 rumah setelah dilakukan survei yang layak mendapat program bedah rumah hanya 67. Karena berbagai alasan salah satunya setelah disurvei rumah tersebut tidak masuk dalam kualifikasi penerima program tersebut.
"Setelah dievaluasi ternyata ada yang menguntungkan diri, bantuan lain, ada yang tidak layak, Ada yang tingkat. Jadi 67," katanya.
Untuk itu Djarot mengungkapkan bedah rumah ini dapat selesai karena ada prinsip gotong-royong mulai dari pihak swasta. Sebab program ini terealisasikan menggunakan dana CSR serta gotong-royong dari warga sendiri termasuk pasukan pelangi yang bahu membahu.
"Apalagi ini ada CSR, pengusaha peduli memberi baja ringan, cat, dengan seperti itu kita bisa membantu warga kota dengan prinsip gotong royong. Yang bisa membantu kita diri kita sendiri dan warga sekitar," katanya.
Bagi rumah yang dibedah, Djarot mengungkapkan harus bersyukur. Kalau ada yang sempurna bisa disempurnan sendiri. Karena pada dasarnya bedah rumah ini bukan merenovasi total tapi hanya memperbaiki rumah-rumah kumuh saja.
"Nanti jangan dijual atau dikontrakkan. Disyukuri diterima. Alhamdulillah bahwa rumah kami sekarang sudah layak huni," kata Djarot.
Baca juga:
Program bedah rumah, Pemprov DKI gandeng dua perusahaan cat
Warga ngeluh program bedah rumah, Djarot ngaku bukan developer
Djarot: Bedah rumah tak sepenuhnya tanggung jawab pemerintah
Jika berhasil, program bedah rumah tak tutup kemungkinan pakai APBD
Di acara bedah rumah, Djarot sampaikan salam Ahok buat warga Cilincing
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta dalam mengatasi kemacetan? Pemprov DKI Jakarta melalui Dishub DKI Jakarta bersama Ditlantas Polda Metro Jaya tengah mengkaji pengaturan pembagian jam kerja.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menangani kasus DBD? Heru menyampaikan, Dinas Kesehatan (Dinkes) telah menangani kasus DBD yang cenderung meningkat dengan melakukan fogging atau tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan membunuh nyamuk khususnya pembawa (vektor) penyakit DBD.