Erick Thohir Disebut Tunggu Perintah Jokowi Bantu Garap Formula E
Erick mengaku sangat tergantung pada arahan pemerintah pusat, khususnya Presiden Joko Widodo, untuk terlibat menyukseskan event internasional.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut-sebut telah memberi restu penyelenggaraan Formula E di Jakarta. Hal itu dikatakan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohammad Taufik.
Taufik menilai indikasi restu Jokowi dari permintaannya kepada pembalap nasional, Sean Gelael agar berpartisipasi dalam ajang tersebut.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir menjelang pertandingan melawan Australia? Untuk mempersiapkan laga yang sangat penting ini, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melakukan pemeriksaan terhadap kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada tanggal 7 September 2024.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
-
Apa yang diungkapkan Erick Thohir terkait performa Timnas Indonesia? "Kami lebih banyak bertahan. Serangan balik kami belum optimal. Mungkin perlu lebih banyak latihan ke depannya," ungkap Erick Thohir kepada para wartawan.
-
Kenapa Erick Thohir berduka atas meninggalnya Tanri Abeng? Kabar meninggalnya Tanri Abeng juga telah sampai ke Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Dia menyebutkan Tanri Abeng sebagai sosok yang berjasa besar untuk pembangunan Indonesia."Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Berduka yang dalam atas wafatnya Menteri BUMN pertama, Pak Tanri Abeng. Sosok yang berjasa besar untuk negeri ini," ujar Erick dikutip dari laman Instagram resmi @erickthohir di Jakarta, Minggu.
"Kemarin Pak Presiden sudah tantang Sean Gelael, artinya apa statement itu kan menunjukan persetujuan karena ini kan kegiatan Internasional," ucap Taufik.
Sementara itu, Menteri BUMN Erick Thohir disebut-sebut menunggu penugasan Presiden Jokowi untuk membantu balapan mobil listrik atau Formula E di Jakarta.
"Harusnya berpikirnya demi kepentingan bangsa dan negara," kata Akademisi Universitas Al Azhar Ujang Komarudin, seperti diberitakan Antara, Selasa (16/11).
Ujang menilai Kementerian BUMN dapat membantu kegiatan dengan level internasional itu. Alasannya, penyelenggaraan balap mobil listrik Formula E tersebut akan membawa nama bangsa dan negara.
Jika Presiden Jokowi, kata Ujang, sudah memberikan sinyal positif dukungan penyelenggaraan Formula E di DKI Jakarta dengan menantang Vice Champion LMP2 FIA WEC 2021 Sean Gelael.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir merespons terkait dengan kemungkinan BUMN akan membantu penyelenggaraan event balapan mobil listrik Formula E di Jakarta.
Erick mengaku sangat tergantung pada arahan pemerintah pusat, khususnya Presiden Joko Widodo, untuk terlibat menyukseskan event internasional, termasuk Formula E dalam rangka mempromosikan Indonesia.
Ajang Formula E merupakan dukungan untuk program Jakarta Langit Biru yang diusung oleh pemerintah daerah selaras dengan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan.
Formula E menjadi kesempatan menuju solusi untuk mengatasi polusi udara di wilayah perkotaan, terlebih Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga gencar menyosialisasikan uji emisi kendaraan untuk menekan polusi udara.
Badan Umum Milik Daerah DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo atau Jakpro (Perseroda), menyatakan kepastian lokasi penyelenggaraan balapan mobil listrik atau Formula E di Jakarta diumumkan sekitar Desember 2021 setelah melalui penentuan dari penyelenggara Formula E Operation (FEO).
Baca juga:
Soal Penyelenggaraan Formula E, Menteri BUMN Diminta Beri Dukungan
Jakpro Target Umumkan Lokasi Formula E pada Desember 2021
Jakpro Jamin Harga Tiket Formula E Tidak Semahal Masuk Sirkuit Mandalika
Rincian Commitment Fee yang Telah Dikeluarkan DKI Untuk Formula E
KPK Pastikan Penyelidikan Dugaan Korupsi Formula E Sesuai Prosedur
Jakpro: Kita Masih Punya Cukup Waktu Persiapkan Formula E