Selama Pelaksanaan KTT ASEAN ke-43, Polantas memberlakukan buka tutup arus lalu lintas di sejumlah titik jalan protokol Jakarta yang dilalui para tamu negara.
FOTO: Giat Buka Tutup Lalu Lintas Jalan Protokol DKI Jakarta Selama KTT ke-43 ASEAN 2023
Untuk mendukung kelancaran acara KTT ASEAN 2023, petugas kepolisian melakukan giat buka tutup arus lalu lintas di kawasan Bundaran Hotel Indonesia dan sekitarnya di Jakarta, Senin (4/9/2023).
Buka tutup arus lalu lintas di jalan protokol DKI Jakarta ini merupakan bagian pengamanan jalur selama pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 di Jakarta.
Ada sekitar 1.679 personel ditugaskan untuk mengamankan, pengawalan dan pengamanan jalur serta rekayasa arus lalul intas selama pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43.
Pelaksanaan puncak Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 di Jakarta berlangsung akan dari tanggal 5-7 September 2023.
Buka tutup jalan ini dilakukan Polantas untuk merekayasa arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di sepanjang jalan-jalan protokol.
kepolisian bersama Pemprov DKI Jakarta, sebelumnya juga sudah mengeluarkan surat edaran yang membatasi pergerakan kendaraan besar di sejumlah ruas jalan di ibu kota.
Aktivitas kepolisian saat bertugas melakukan buka tutup jalan di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin (4/9/2023).
Polisi tampak sedang memberhentikan lalu lintas sementara di kawasan Bundaran HI Selama KTT ke-43 ASEAN 2023.
Petugas kepolisian saat berjaga di tengah proses buka tutup jalan di Bundaran HI, Jakarta, Senin (4/9/2023).
Hampir sepanjang hari Sabtu (23/9), langit kelabu tampak menyelimuti Jakarta. Lantas, apakah hal tersebut merupakan mendung awan hujan atau polusi udara?