Hari Bhayangkara saat Pandemi, 1.626 Paket Bansos Disebar Polri buat PKL di Tambora
Lemdiklat Polri Brigjen Desmawan Putra berharap dengan kegiatan ini dapat membantu warga sekitar Tambora dan dengan bansos ini dapat mempererat hubungan antara masyarakat dan pihak kepolisian dalam menjaga wilayah khususnya Tambora, Jembatan Lima.
Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75, Polri memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang berada di Tambora Jembatan Lima, Jakarta Barat, Jumat (25/6).
Dalam kegiatan ini sebanyak 1.626 bansos diserahkan secara simbolis oleh Karobindiklat Lemdiklat Polri Brigjen Desmawan Putra kepada warga pemukiman Tambora, Jembatan Lima yang mayoritas warganya merupakan pedagang kaki lima.
-
Kenapa tiga anggota Polri ini mendapatkan penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya? Sebagai penghargaan kepada anggota Polri yang berjasa besar dengan keberanian, kebijaksanaan, dan ketabahan luar biasa melampaui panggilan kewajiban yang disumbangkan untuk kemajuan dan pengembangan kepolisian, atau tidak pernah cacat selama bertugas di kepolisian,"
-
Kapan Presiden Jokowi menganugerahkan Bintang Bhayangkara Nararya kepada ketiga anggota Polri? Presiden Joko Widodo hadir dalam Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 di Pelataran Merdeka Monumen Nasional Jakarta, Senin (01/07).Di kesempatan yang sama, Jokowi juga memberikan atau menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya.
-
Siapa pemimpin Pasukan Bhayangkara? Pasukan ini bahkan yang berada di garda terdepan saat terjadi peperangan. Sejak awal pertama kali terbentuk, pasukan ini hanya terdiri 15 orang dan dikepalai oleh Patih Gajah Mada.
-
Kapan AHY hadir dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-78? Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) salah satu pejabat yang hadir dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-78 di Lapangan Monas, Jakarta, Selasa (1/7). AHY datang dengan mengenakan stelan jas hitam ditambah peci di kepala. Menteri ATR/BPN itu terlihat gagah berkacamata hitam saat memasuki tempat acara. Sebelum duduk di kursi yang disediakan, AHY sempat menyalami sejumlah jenderal polisi. Di antaranya ialah jenderal polisi yang dulunya ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Jenderal polisi itu adalah Komjen Rycko Amelza Daniel.
-
Apa tugas utama Pasukan Bhayangkara? Pasukan Bhayangkara bertugas untuk mengabdi demi keselamatan rakyat di masa Kerajaan Majapahit.
-
Apa saja yang membuat ketiga anggota Polri tersebut layak mendapatkan penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya? Lebih lanjut dijelaskan bahwa penghargaan Bintang Bhayangkara Nararya ini diberikan sebagai wujud penghargaan kepada anggota Polri yang berjasa besar. Selain itu juga diberikan kepada anggota Polri yang tidak pernah cacat selama menjalankan tugasnya sebagai anggota Polri.
"Kami diperintahkan sebagai perwakilan dari Polri untuk memberikan bakti sosial ini berupa bantuan untuk masyarakat di sekitar kecamatan Tambora sebanyak 1.626 kepala keluarga," ujar Brigjen Desmawan dalam keterangannya.
Lemdiklat Polri Brigjen Desmawan Putra berharap dengan kegiatan ini dapat membantu warga sekitar Tambora dan dengan bansos ini dapat mempererat hubungan antara masyarakat dan pihak kepolisian dalam menjaga wilayah khususnya Tambora, Jembatan Lima.
"Kami harapkan dengan ini kita sama sama menjaga bapak-bapak ibu-ibu sekalian keamanan dan ketertiban masyarakat yang ada di Koja Tambora ini semoga kita ada rasa aman untuk melaksanakan kegiatan sehari-hari kita dan dapat mendukung kelancaran pembangunan baik sekitar wilayah Jakarta Barat khususnya DKI pada umumnya," katanya.
Dalam kesempatan ini, salah satu warga yang menerima bantuan, Nani mengucapkan terimakasih untuk pihak Polri yang telah memberikan bansos. Menurutnya kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat untuk warga terlebih disaat Covid seperti.
"Sangat membantu sekali ya disaat masa pandemi seperti ini," ucap Nani.
Untuk diketahui, peringatan Hari Bhayangkara ke-75 ini mengusung tema 'Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju'. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan mulai hari ini hingga 9 September 2021 nanti.
Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Istiono akan berperan sebagai Ketua Panitia Baksos Serentak Hari Bhayangkara ke-75. Istiono mengatakan, penerima bantuan sembako adalah masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.
Total ada 272.662 paket sembako dan 272.662 botol hand sanitizer, serta 2.521.815 masker yang akan dibagikan ke masyarakat. Bantuan tersebut diberikan kepada lintas golongan.
"Yaitu yatim piatu, fakir miskin, kaum dhuafa, panti jompo, panti asuhan, panti sosial, ojek pangkalan, sopir, kaum disabilitas, Purnawirawan Warakawuri TNI-Polri, tenaga medis, UMKM terdampak pandemi dan masyarakat lain yang sangat membutuhkan," ujar Istiono dalam pembukaan baksos serentak di Lapangan Bhayangkara, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (25/6).
Baca juga:
Jelang Hari Bhayangkara, Polda NTT Gelar Vaksinasi Warga Pesisir Kupang
Panglima TNI Tiba-Tiba Datangi Rumah Kapolri, Bawa Kejutan Spesial Tak Terduga
Ratusan Petugas Pemakaman Jasad Pasien Covid-19 Dapat SIM Gratis
Peringati HUT Bhayangkara, Polri Bantu Pemulung Bantar Gebang
HUT Bhayangkara, Ini Potret Perwira Polri Naik Pangkat Langsung Disematkan Jokowi
Jenderal Marinir TNI Datangi Markas Brimob Tengah Malam, Jenderal Polisi Bereaksi