Polisi akan Tertibkan Juru Parkir Liar saat Riau Bhayangkara Run
Polda Riau menyiapkan 20 titik yang dijadikan lokasi parkir gratis
Polisi akan Tertibkan Juru Parkir Liar saat Riau Bhayangkara Run
Kepolisian Daerah (Polda) Riau menyiapkan 20 titik yang dijadikan lokasi parkir gratis dalam pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 di Kota Pekanbaru, Minggu (14/7) mendatang.
Jika ada juru parkir (jukir) liar yang mencoba memungut biaya, maka akan ditertibkan polisi.
Direktur Lalu Lintas Polda Riau Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat mengatakan, 20 kantong parkir ini berada tidak jauh dari lokasi Riau Bhayangkara Run yakni sekitaran kantor Gubernur Riau.
Titik-titik itu di antaranya di sepanjang Jalan Gajah Mada, Jalan Mendut, GOR Tribuana, Kantor LAMR, Kantor Samsat Kota.
"Lalu di Jalan Tarempa, Kantor Kominfo, Pustaka Wilayah, Kantor BWSS III/PUPR, Jalan Cut Meutia. Kantor Kehutanan, Kantor BRK Syariah, Kantor MPP, Kantor BPKAD, Kantor Inspektorat, Kantor BKD, Kantor Dinas Pendidikan, Kantor Bulog, Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, serta Kantor Legiun Veteran," kata Taufiq, Kamis (11/7).
Taufiq yang juga Ketua Pelaksanaan Riau Bhayangkara Run 2024 menjelaskan, seluruh kantong parkir yang disediakan ini, tidak dipungut biaya alias gratis.
Dia mengimbau kepada masyarakat untuk dapat memanfaatkan kantong parkir tersebut.
"Silakan untuk memanfaatkan kantong parkir yang sudah kita sediakan. Kita pastikan gratis, tidak dipungut biaya," jelasnya.
Jika ada jukir yang memungut biaya parkir, maka masyarakat diharapkan melapor kepada polisi untuk ditindaklanjuti.
Nantinya di sejumlah kantong parkir yang disediakan tersebut, akan ada personel kepolisian yang ikut mengamankan dan mengawasi.
"Sekali lagi kita imbau, silakan parkir di kantong-kantong parkir yang sudah disediakan. Jangan parkir di lokasi yang tidak direkomendasikan. Tujuannya supaya lebih aman," ucap Taufiq.
Ada tiga kategori lari yang bisa diikuti peserta pada hari pelaksanaan Riau Bhayangkara Run.
Pertama rute 5 kilometer, titik start dari Kantor Gubernur Riau ke arah Rumbai lalu berputar di U-Turn Mall Pekanbaru ke Arah Tugu Zapin.
Lalu berputar di U-Turn bawah flyover Nangka kembali menuju ke arah kantor Gubernur atau finish.
Kemudian untuk rute 10 kilometer dari start ke arah rumbai naik Jembatan Siak IV berputar di U-Turn Rumah Makan Mentawai ke arah Tugu Zapin.
Kemudian berputar di U-Turn bawah flyover Nangka ke arah Kantor Gubernur Riau dan finish.
Sementara untuk rute half marathon 21 kilometer, dari start menuju arah Rumbai naik Jembatan Siak IV berputar di ujung Jalan Sudirman lalu naik Jembatan Siak IV ke arah Tugu Zapin melewati flyover Nangka dan flyover Harapan Raya.
Selanjutnya, berputar di Traffic Light Simpang Tiga Bandara ke arah kantor Gubernur Riau melewati Flyover Harapan Raya dan Flyover Nangka menuju ke arah kantor Gubernur dan finish.
Sebelumnya, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan, Riau Bhayangkara Run 2024 tidak hanya sekedar ajang besar olahraga.
Namun lewat kegiatan ini, pihaknya juga ingin sekaligus memajukan perekonomian dan mempromosikan potensi Riau, khususnya Kota Pekanbaru.
Riau Bhayangkara Run digelar sebagai wadah bagi masyarakat untuk olahraga lari. Karena saat ini, lari bukan lagi sekedar hobi saja, melainkan sebagai gaya hidup.
"Lari bukan hanya hobi saja. Tetapi sudah menjadi gaya hidup masyarakat saat ini, sehingga kita menyiapkan wadah untuk para pelari, yakni lewat Riau Bhayangkara Run," kata Iqbal.