Ketemu Ahok, adik Prabowo bicara Ragunan bukan politik
Hashim adalah pemilik konglomerasi Arsari Group dengan gurita bisnis mulai dari tambang hingga perkebunan.
Adik calon presiden Prabowo Subianto , Hashim Djojohadikusumo, mendatangi Balaikota Jakarta untuk bertemu dengan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang akrab disapa Ahok .
Kedatangan Hashim adalah untuk membicarakan beberapa hal. "Lapor soal Ragunan, bahas catur soalnya saya juga ketua Percasi," kata Hashim di Balaikota Jakarta, Kamis (26/6).
Saat ditegaskan terkait pembicaraan politik, Hashim mengaku tidak ada pembahasan sedikitpun soal politik. "Tidak, tidak ada," singkat Hashim.
Hashim adalah putra bungsu begawan ekonomi Sumitro Djojohadikusumo. Kiprahnya di dunia bisnis sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.
Hashim adalah pemilik konglomerasi Arsari Group dengan gurita bisnis mulai dari tambang hingga perkebunan. Kekayaan pria ini ditaksir bernilai sekitar USD 850 juta atau sekitar Rp 8,5 triliun.
Kabarnya, beberapa waktu lalu Hashim sempat menjual perusahaannya di Amerika Serikat. Hasil penjualan perusahaan tersebut disinyalir untuk mendanai kampanye capres sang kakak, Prabowo Subianto .
Baca juga:
Hashim sebut tulisan jurnalis AS Allan Nairn sampah
Prabowo: Berhenti caci maki Soeharto dan Soekarno
Ngaku di Indonesia, Allan Nairn ajukan 3 tantangan ke Prabowo
Sambangi Ahok, Hashim Djojohadikusumo sebut Ahok 'Pak Gubernur'
Hasil survei LSI, Jokowi masih ungguli Prabowo
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diresmikan oleh Prabowo Subianto di Sukabumi? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan lima titik sumber air di Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/12/2023).
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.