Libur Hari Lahir Pancasila, Pengunjung TMII Capai 12.405 Orang
Adi mengatakan pihaknya melakukan pembatasan jumlah kunjungan wisatawan selama masa penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).
Pengunjung Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur mencapai 12.405 orang saat momen libur Hari Lahir Pancasila pada Selasa (1/6). Kepala Humas TMII, Adi Widodo mengatakan, jumlah kunjungan wisatawan tersebut berdasarkan data yang diterima hingga pukul 16.00 WIB.
"Jumlah pengunjung yang masuk TMII untuk individu berdasarkan penjualan tiket online ada 12.405," katanya saat dikonfirmasi di Jakarta.
-
Kapan Hari Lahir Pancasila diperingati? Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, adalah momen penting dalam sejarah Indonesia.
-
Apa yang dimaknai dari Hari Kesaktian Pancasila? Hari Kesaktian Pancasila sering dimaknai sebagai upaya memperkokoh peran Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.
-
Kapan Hari Kesaktian Pancasila dirayakan? 1 Oktober adalah Hari Kesaktian Pancasila.
-
Apa makna dari Hari Kesaktian Pancasila? Hari ini mengingatkan kita akan momen penting dalam sejarah bangsa Indonesia ketika Pancasila sebagai dasar negara berhasil dipertahankan melalui peristiwa yang dikenal sebagai "Gestok" pada tahun 1965.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Siapa yang merumuskan Pancasila pada sidang BPUPKI? Kemudian pada sidang kedua BPUPKI, Soekarno dalam pidatonya berkesempatan menyampaikan gagasannya mengenai konsep awal Pancasila yang menjadi dasar negara Indonesia tepat pada 1 Juni 1945.
Dia menambahkan para wisatawan tersebut datang ke TMII dengan menggunakan lima unit bus, 2079 mobil, dan 1660 sepeda motor pada momen libur peringatan Hari Lahir Pancasila.
Adi mengatakan pihaknya melakukan pembatasan jumlah kunjungan wisatawan selama masa penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).
"Kapasitas hanya 50 persen atau 30.000 orang," ujarnya seperti dilansir dari Antara.
Dia juga menegaskan pengelola TMII tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat mulai dari gerbang masuk dengan melakukan pengecekan suhu tubuh dan wajib masker bagi wisatawan.
Selain itu, tersedia juga tempat cuci tangan di sejumlah titik strategis serta penutupan sementara akses pintu masuk TMII apabila wisatawan yang datang hampir melebihi kapasitas yang ditentukan.
Baca juga:
Pengelola TMII Longgarkan Jumlah Pengunjung Hingga 50 Persen
Ancol, TMII dan Ragunan Ditutup 16-17 Mei
H+2 Lebaran, TMII Batasi Hanya 18.000 Pengunjung
Antrean Mengular Imbas Penutupan, Pengelola TMII Sebut Kapasitas Pengunjung Sudah 30%
TMII Diserbu Pengunjung pada Hari Ketiga Lebaran
Hari Pertama Lebaran, 1.475 Mobil dan 2.207 Motor Masuk TMII