Malam Tahun Baru, Anies Ajak Doakan Korban Musibah di Banten, NTB, dan Sulteng
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendampingi warga yang merayakan malam pergantian tahun di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat. Selain mengucapkan selamat tahun baru, dia juga mengajak masyarakat tidak lupa mendoakan para korban musibah bencana alam.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendampingi warga yang merayakan malam pergantian tahun di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat. Selain mengucapkan selamat tahun baru, dia juga mengajak masyarakat tidak lupa mendoakan para korban musibah bencana alam.
"Mari malam ini kita juga mendoakan saudara kita di Banten, Nusa Tenggara, Sulawesi Tengah, yang mereka mendapatkan cobaan tidak ringan," tutur Anies di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Senin (31/12/2018).
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Kapan Anies Baswedan dilahirkan? Ia lahir pada tanggal 7 Mei tahun 1969, di Desa Cipicung, Kuningan, Jawa Barat.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa profesi Anies Baswedan sebelum menjadi Gubernur DKI Jakarta? Rektor di Universitas Paramadina pada tahun 2007Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam Kabinet Kerja pada tahun 2014 - 2016Gubernur DKI Jakarta pada tahun 2017 - 2022
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
Anies mendoakan agar musibah yang terjadi di Tanah Air membuat masyarakat menjadi lebih tangguh dan ulet. Termasuk jiwa kemanusiaan dalam membantu para korban.
"Perjalanan 1 tahun kemarin bagi setiap kita penuh dengan pengalaman. Semoga tahun ini (2019) membawa hikmah banyak bagi kita semua," jelas dia.
Anies juga mengimbau agar usai gelaran acara malam pergantian tahun, masyarakat dapat tertib dan saling menjaga. Jangan sampai mengganggu keamanan dan ketertiban.
"Selamat tahun baru buat kita semua," kata Anies.
Reporter: Nanda Perdana Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Anies: Nikah Massal Jadi Tradisi Baru Rayakan Tahun Baru di Jakarta
Demi Keselamatan, Anies Imbau Warga Tak Nyalakan Petasan Saat Tahun Baru
Penghujung Tahun 2018, Anies Lantik 3 Kepala Dinas Baru
Aturan Ganjil-Genap di Jakarta Diperpanjang, Dimulai 2 Januari 2019
Sambut Tahun Baru, DKI Gelar Nikah Massal Hingga Panggung Hiburan
Alasan Anies Baswedan Gelar Acara Malam Pergantian Tahun