PAN masukkan Bupati Bojonegoro kandidat bakal calon gubernur DKI
Zulkifli Hasan mengklaim Sutoyo salah satu bupati terbaik se-Indonesia.
Ketum PAN Zulkifli Hasan kembali menyebut satu nama untuk diusung dalam Pilgub DKI 2017 mendatang. Dalam pesta rakyat tersebut, nama Bupati Bojonegoro Suyoto sebagai salah satu kandidat dari PAN yang akan merebut kursi DKI 1.
"Berhasil jadi Bupati Bojonegoro, sukses kurangi kemiskinan, pembangunannya, pertumbuhan ekonomi dan salah satu bupati terbaik se-Indonesia," klaim Zulkifli saat ditanya alasan PAN memilih Suyoto untuk Pilgub DKI tahun depan, Senin (15/2).
Sebelumnya, PAN juga telah menyebut sederet nama yang akan diusung dalam pemilihan gubernur tahun mendatang. Seperti, Bima Arya, Desy Ratnasari dan Eko Patrio.
Sejumlah nama tersebut nantinya akan dilakukan survei pada bulan April-Mei sebelum didaftarkan ke KPU. Survei yang dilakukan oleh tim dari internal PAN akan melakukan jajak pendapat kepada masyarakat.
"Nanti kita tanya ke masyarakat. Rakyat di Jakarta maunya siapa? Yang diinginkan rakyat itu yang akan PAN usung nantinya," tutur Zulkifli usai bersilaturahmi ke PP Muhammadiyah di Jl. Menteng Raya No 62 Jakarta Pusat.
Terkait kompetensi para calon yang diusung, PAN telah menyiapkan tim yang akan menilai para kandidat. Peran masyarakat juga ikut andil dalam penentuan calon yang akan didaftarkan pada pertengahan tahun ini melalui jajak pendapat.
Baca juga:
Pilgub DKI, Fadli Zon tegaskan Gerindra utamakan kader sendiri
Diisukan jadi cagub, Ahmad Dhani sebut ke Kalijodo bukan kampanye
Ahok masih teratas dari 5 top person di Pilgub DKI
Persiapan Pilgub 2017, PKS juga panggil bakal cagub DKI
Ahok klaim punya hubungan baik dengan banyak parpol
Dari jauh hari, Gerindra siapkan amunisi rebut kursi DKI 1 dari Ahok
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.