Pemenang tender ketahuan nipu, Ahok ancam denda lima kali lipat
Pemprov DKI Jakarta juga akan melihat rekam jejak perusahaan yang mengikuti tender.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta ingin melakukan antisipasi adanya kecurangan dalam pengadaan barang dan jasa. Caranya dengan mengenakan denda lima kali lipat dari pagu anggaran yang telah ditetapkan.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengungkapkan, bila memang terbukti bersalah, maka ia tidak akan memberikan ampun. "Jadi kalau kalian ketahuan nipu saya kenakan denda lima kali," tegasnya di Balaikota DKI Jakarta, Kamis (20/2).
Lalu selain mengenakan denda, Pemprov DKI Jakarta juga akan melihat rekam jejak perusahaan yang mengikuti tender. Rekam jejak ini bermaksud mengetahui seberapa profesional perusahaan tersebut.
"Terus saya cek apa pernah mereka jual barang ke swasta, soalnya swasta tidak mungkin mau ketipu kamu kan," jelas mantan Bupati Belitung Timur ini.
Sedangkan bila ada kenaikan harga saat tender berlangsung, perusahaan peserta tender seharusnya tidak perlu khawatir. Sebab sudah ada Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang Jasa Pemerintah (LKPP) yang menangani hal tersebut.
Baca juga:
PT Jakarta Monorail akui tak punya duit lanjutkan monorail
Ini alasan Jokowi serahkan keamanan Monas ke outsourcing
KPK siap usut dugaan korupsi pengadaan bus baru di DKI
Monorail mangkrak, Ahok ancam alihkan ke PT Transjakarta
Karut-marut pengadaan Transjakarta Rp 1 M jadi Rp 3 M
-
Di mana Jokowi meninjau jalan rusak? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung? Menumpangi mobil Mercy Kepresidenan, Jokowi menelusuri jalan rusak tersebut. Tampak terlihat sebagian bahu jalan tidak beraspal. Lubang besar juga mewarnai jalan tersebut.
-
Kapan Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung? Presiden Jokowi mengunjungi Lampung, Jumat (5/5). Jalanan rusak yang sempat viral pun ditinjaunya. Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan. Jalan ini tampak rusak cukup parah.
-
Bagaimana kondisi jalan yang dilalui Jokowi? Mobil dinas RI 1 jenis Mercedes Benz S 600 Guard itu harus berjalan lambat dan dikabarkan sempat 'nyangkut'. Saking rusak parah, Jokowi sampai harus berganti mobil. Dari kendaraan dinas mercy ke mobil jenis jip.