Promosi ke F1, Rio Haryanto temui Ahok minta bantuan sponsor
Ahok mengaku ingin mensponsori Rio tapi dia butuh persetujuan DPRD jika menggunakan dana APBD.
Pembalap Indonesia, Rio Haryanto masih kekurangan dana untuk dapat berlaga di kompetisi tertinggi Formula 1 (F1). Hal tersebut ternyata mendapat simpati dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Ahok dan Rio terlihat mengadakan pertemuan membahas mengenai pengajuan sponsorship kepada Pemprov DKI Jakarta di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, siang ini.
Ahok sangat mengapresiasi sepak terjang Rio selama ini, menurut Ahok Rio memiliki talenta yang luar biasa untuk ukuran pembalap Indonesia. Namun, menurutnya untuk berlaga di laga tertinggi F1 tentu tak hanya butuh talenta tapi juga dana yang besar.
"Ini baru pertama kali. Tahun depan kalau bisa ikut Formula 1. Rio ini orang yang luar biasa talentanya, tapi ternyata ikut Formula 1 itu tak hanya butuh talenta tapi juga butuh kesempatan dan peluang untuk bisa melawan 22 pembalap di dunia," kata Ahok di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (27/10).
Oleh karena itu, ketika Rio datang dan berdiskusi dengan Ahok soal dana tersebut, Ahok mengungkapkan akan membantunya mencarikan dana sponsorship kepada pihak swasta agar dapat berlaga di ajang F1.
"Biayanya bisa menghabiskan 400 juta euro, nah tentu untuk yang kecil-kecil kita harus keluarkan. Yang kecil-kecil ini butuh 15 juta euro. Pertamina tentu sponsor utama ngasih 5 juta euro, kan dia masih kurang 10 juta Euro. Nah ini harus kami bantu coba carikan," lanjutnya.
Ketika ditanya apakah Pemprov DKI akan membantu memberikan dana sponsor kepada Rio, Ahok menjelaskan akan berkoordinasi dengan DPRD sebab dana tersebut tentu akan keluar dari APBD DKI Jakarta.
"Kalau bisa ikut ini satu-satunya dari Asia yang ikut. Makanya kita mau lihat bisa enggak DKI ikut sponsor. Kita mesti ngomong sama DPRD juga, kalau bisa ini satu hal yang membanggakan," terang Ahok.
Ahok sebenarnya berharap dapat ambil bagian dalam mendukung Rio di ajang F1 yang akan dihelat pada 2016 mendatang. Karena, bila Pemprov DKI mensponsori Rio maka dapat dijadikan sebagai ajang promosi Pariwisata Jakarta yang memiliki slogan 'Enjoy Jakarta' itu.
"Jadi kita akan coba carikan, saya enggak tahu bisa enggak kita dukung melalui APBD juga. Sponsor Enjoy Jakarta, bagus disorot orang. Ini pertama kali," tutup Ahok.
Baca juga:
Butuh dana besar buat ke F1, Rio Haryanto tunggu bantuan Jokowi
Rio Haryanto incar podium di GP2 Monza, Italia
6 Anak Indonesia yang mengharumkan bangsa di tingkat internasional
Rio Haryanto sukses duduki posisi kedua klasemen sementara GP2
Rio Haryanto buka potensi juara dunia GP2 musim 2015
Menangi GP2 seri Inggris, Rio Haryanto optimis tatap seri Budapest
Rio Haryanto raih kemenangan ketiga di GP2 musim ini
-
Siapa kekasih Rio Haryanto? Incess sengaja merekam saat Rio bersama kekasihnya, Athina Papadimitriou.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Raden Ario Soerjo meninggal? Lalu mereka disuruh turun kemudian dibawa ke hutan dan dihabisi nyawanya oleh PKI.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.