PSI waspadai gejala bagi-bagi jabatan di era Anies-Sandiaga
Dia menyayangkan pengangkatan Sarman karena ini akan membawa preseden buruk bagi pemerintahan di ibu kota saat ini. Alasannya karena aktivitas Sarman mendampingi Sandiaga Uno selama masa kampanye pilkada tahun lalu sudah banyak diketahui.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno melantik Sarman Simanjorang menjadi Komisaris Utama PT Delta Djakarta. Sandi beralasan penunjukan ini karena Sarman dinilai dapat memanfaatkan jaringan bisnis yang dia miliki untuk memajukan perusahaan produsen bir lokal terbesar di Jakarta ini.
PSI Jakarta menilai, penempatan Sarman tersebut sebagai pertanda awal terhadap gejala banyaknya teman Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan ramai-ramai mewarnai jabatan birokrasi atau perusahaan daerah di Jakarta.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang dibicarakan Susi Pudjiastuti dan Anies Baswedan saat bertemu? Tak diketahui apa saja yang dibicarakan keduanya selama melewati sore bersama. Sebelum pulang, Anies dan Susi sempat membahas soal tanaman anggrek yang menghiasi ruangan. Keduanya terlihat sangat seru berdiskusi soal bunga alih-alih membicarakan politik dan pemilu.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
Alasannya karena Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan giat membicarakan pelepasan saham PT Delta Djakarta. Bahkan, mulanya Anies dengan girang menjelaskan ihwal proses kajian finansial untuk menggantikan keuntungan yang didapat dari saham perusahaan ini.
"Ini adalah gejala munculnya kembali cara lama politik pemerintahan yang memberikan jabatan kepada para kawan. Harusnya dibuka luas-luas, kalau memang cari dari kalangan profesional ya jangan sekedar cari yang kenal atau banyak membantu di masa Pilkada saja. Lama-lama kepercayaan publik bisa hilang," kata Ketua DPW PSI Jakarta, Michael Victor Sianipar dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (28/4).
Dia menyayangkan pengangkatan Sarman karena ini akan membawa preseden buruk bagi pemerintahan di ibu kota saat ini. Alasannya karena aktivitas Sarman mendampingi Sandiaga Uno selama masa kampanye pilkada tahun lalu sudah banyak diketahui.
"Apakah tidak cukup dengan memasukkan para tim sukses ke dalam TGUPP sehingga harus BUMD juga yang jadi sasarannya? Saya rasa Pemprov harus bisa menjelaskan urgensi dan tujuannya apa, dan kita jangan puas sebelum ada penjelasan tersebut," ujarnya.
Michael berharap masyarakat Jakarta terus mengawasi manuver kedua pemimpinnya ini. Apalagi, sudah hampir lewat masanya 'puasa' pergantian pejabat pemerintah.
"PSI Jakarta berkomitmen untuk selalu mengawasi kebijakan Pemprov DKI Jakarta agar tak hanya menguntungkan pihak tertentu saja, melainkan seluruh warga DKI yang sudah memberikan amanah kepemimpinan ibu kota kepada pasangan Anies-Sandi," tutupnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Sarman Simanjorang terpilih menjadi komisaris PT Delta Jakarta. Sarman adalah komisaris perwakilan dari Pemprov DKI menggantikan Ketua BPKD Michael Rolandi.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan alasan pemilihan Sarman menjadi komisaris di perusahaan bir itu.
"Pak Sarman punya network yang bisa digunakan, dan kalau kami di birokrasi apalagi yang pegawai negeri sipil pasti tugas utamanya ada di Pemprov, sedangkan Pak Sarman di dunia usaha," katanya di Hotel Sahid Jakarta, Kamis (26/4).
(mdk/fik)