Sandiaga: Kita harus merajut yang terkoyak, memungut yang tercecer
Sandiaga: Kita harus merajut yang terkoyak, memungut yang tercecer. Sandiaga Uno menilai, Pilkada DKI Jakarta kali ini merupakan sebuah etalase politik sejuk dan dirinya bangga bisa menjadi bagian dari proses demokrasi ini.
Calon Gubernur (Cagub) nomor urut 3, Anies Baswedan, dalam konferensi persnya di Kantor DPP Gerindra mengatakan, persentase bukan sekadar angka. Menurut Anies, itu adalah kepercayaan warga Jakarta yang begitu besar lantaran sudah memilih dirinya di tempat pemungutan suara (TPS).
"Kami menyadari amanat yang diberikan lewat pemungutan suara tadi adalah besar. Persentase bukan sekadar angka, itu kepercayaan, akan kami jaga sebaik-baiknya," kata Anies.
Anies juga berharap, semoga Pilkada ini, hingga akhir, bisa berjalan tertib. Sehingga, dikatakan Anies, bisa membuktikan kematangan demokrasi kepada dunia.
"Ini masih panjang, semoga bisa tertib. Insya Allah akan menunjukkan kepada dunia kematangan demokrasinya yang bisa jadi contoh," sebutnya.
Sementara itu, sang wakil, Sandiaga Uno menilai, Pilkada DKI Jakarta kali ini merupakan sebuah etalase politik sejuk dan dirinya bangga bisa menjadi bagian dari proses demokrasi ini.
"Pekerjaan ini belum usai. Kita juga harus merajut apa yang pernah terkoyak, memungut apa yang pernah tercecer. Mari kita maju bersama," ucap Sandi.
Baca juga:
Di TPS tempat Sandiaga nyoblos, Ahok-Djarot menang
Anies menang telak di TPS-nya, kantongi 377 suara
Kubu Agus-Sylvi mengaku terima laporan kecurangan Pilgub DKI
Agus Yudhoyono takluk dari Ahok-Djarot di kandang sendiri
22 Tahanan Polda Metro nyoblos di Komplek Menteri Widya Chandra
Di TPS Jokowi nyoblos, Ahok unggul, 212 warga tak gunakan hak suara
Di TPS Megawati nyoblos, Ahok-Djarot menang dibayangi Anies-Sandi
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.