Sapi Anies Nomor 024 Dikaitkan dengan Pilpres, Wagub DKI: Enggak Ada Hubungannya
Riza meminta nomor 024 yang tertulis di badan sapi Anies itu tak dikaitkan dengan isu politik.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menanggapi nomor 024 di badan sapi kurban milik Gubernur DKI Jakarta Anies Baswwdan. Riza mengatakan tidak ada penomoran khusus yang sengaja disiapkan pada hewan kurban yang diserahkan.
"Ah enggak pakai nomor-nomor," kata Riza di Jakarta Internasional Stadium, Jakarta Utara, Minggu 10 Juli 2022.
-
Mengapa PKS mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024? “Dengan kolaborasi yang baik antara partai pengusung dan relawan Anies, insya Allah kita bisa memenangkan Anies di Pilpres 2024 nanti,” harap Syaikhu.
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Bagaimana cara Anies Baswedan meyakinkan kader PKS untuk memenangkan Pilpres dan Pemilu 2024? Jika legislatif dan eksekutif berhasil dimenangkan, Anies yakin perubahan akan terjadi.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Siapa yang disebut-sebut akan menjadi Cawapres Anies Baswedan? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Apa yang sedang Anies Baswedan rencanakan setelah gagal di Pilkada 2024? Anies Baswedan berencana akan membangun partai politik baru atau membentuk ormas, pasca dirinya gagal maju di Pilkada 2024. Namun, tidak disebutkan apa nama partai ataupun ormas baru besutan Anies Baswedan tersebut.
Riza menyatakan sapi tersebut diserahkan untuk orang yang berhak menerimanya. Sehingga nomor-nomor yang tercantum di badan sapi tidak ada kaitannya dengan hal apapun.
Nantikan update berita Pilpres 2024 di Liputan6.com
"Sapi itu sama untuk kepentingan yang berhak, masa pakai nomor-nomor," ujar Riza.
Riza meminta nomor 024 yang tertulis di badan sapi Anies itu tak dikaitkan dengan isu politik. Dia pun menampik bahwa penomoran sapi kurban Anies dengan angka 024 itu berkaitan dengan pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
"Enggak ada hubungannya," kata Riza
Sementara itu, Riza juga menyerahkan sapi kurban kepada panitia Pemprov DKI selaku pelaksana salat Hari Raya Idul Adha di JIS. Dia menyerahkan sapi seberat 1,1 Ton.
Sebelumnya, Anies diketahui menyerahkan hewan kurban berupa sapi seberat 1,2 ton bernomor 024 kepada panitia kurban di JIS. Nomor itu lantas menjadi sorotan sebab Anies disebut bakal jadi calon presiden (Capres) 2024.
Anies menyerahkan sapi limosin nomor 024 itu kepada panitia kurban di JIS usai menunaikan salat Idul Adha kemarin pagi. Serah terima itu dilakukan secara simbolis oleh Anies kepada panitia kurban.
"Izinkan dalam kesempatan pagi hari ini kami menyerahkan hewan kurban seekor sapi seberat 1,2 ton yang sudah diperiksa oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Peternakan, dan dinyatakan sehat," kata Anies.
Dia menyampaikan kepada panitia kurban agar sapi tersebut nantinya dapat didistribusikan untuk masyarakat DKI Jakarta dan sekitarnya. Dia mendoakan kurban tahun ini dapat diterima dan menjadi pahala bagi semuanya.
"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim maka hewan kurban ini kami serahkan kepada panitia kurban untuk didistribusikan di Jakarta dan sekitarnya. Insyaallah kurban ini diterima dan dilipatgandakan pahalanya bagi semua," kata dia.
Reporter: Winda Nelfira
(mdk/ray)