Soal Tarif MRT, Anies Tak Ingin Berpolemik
Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga enggan mengenai rencana gugatan dari Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA) bila Pemprov DKI Jakarta tidak menetapkan tarif MRT berdasarkan rapat pimpinan gabungan (Rapimgab).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku tidak ingin berpolemik mengenai penetapan tarif kereta Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta. Tarif MRT telah ditetapkan dengan minimal pembayaran sebesar Rp 3 ribu dan maksimal Rp 14 ribu berdasarkan jarak stasiun.
"Saya enggak mau berpolemik soal itu," katanya di kantor Wali Kota Jakarta Timur, Kamis (28/3).
-
Apa yang dititipkan Anies Baswedan kepada majelis hakim MK? Kita titipkan ke majelis hakim kepercayaan untuk menentukan arahnya ke depan. Kami yakin semoga majelis diberikan keberanian, kekuatan untuk memutus yang terbaik untuk Indonesia kedepan
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Siapa yang Anies Baswedan temui di UGM? Masa Depan Demokrasi di Tangan Anak Muda Pada Senin (9/9) Anies hadir di Universitas Gadjah Mada (UGM) sebagai pembicara dalam acara bertajuk "Demokrasi Dalam Genggaman, Kepemimpinan Anak Muda di Era Digital".
Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga enggan mengenai rencana gugatan dari Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA) bila Pemprov DKI Jakarta tidak menetapkan tarif MRT berdasarkan rapat pimpinan gabungan (Rapimgab).
Rp 8.500 merupakan tarif yang telah disepakati pada Rapimgab, Senin, 25 Maret 2019. "Nggak ada tanggapan cukup ya," jelasnya.
Sebelumnya, Ketua FAKTA Azas Tigor Nainggolan menyebut tindakan penetapan tarif oleh Ankes di luar kesepakatan saat rapat pimpinan gabungan (Rapimgab) pada Senin, 25 Maret 2019.
Saat rapat itu, Pemprov DKI Jakarta dan DPRD DKI Jakarta menetapkan tarif Rp 8.500.
"Kami Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA) meminta Gubernur Anies Baswedan membatalkan tarif sepihak sebelum 1 April 2019," kata Azas dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (28/3/2019).
Azas menilai dengan tarif Rp 14 ribu itu akan mempersulit masyarakat untuk mengakses kereta MRT Jakarta. Tak hanya itu, dia menilai perbuatan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu dapat dikategorikan melawan hukum.
Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta dan DPRD DKI Jakarta telah menyepakati tarif MRT Jakarta berdasarkan jarak antar stasiun mulai Rp 3 ribu dan maksimal Rp 14 ribu, pada Selasa, 26 Maret 2019.
Kesepakatan itupun dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi di gedung DPRD DKI Jakarta.
Berikut rincian bila perjalanan dari Lebak Bulus ke Bundaran HI:
- Lebak Bulus-Fatmawati: Rp 4 ribu
- Lebak Bulus-Cipete Raya: Rp 5 ribu
- Lebak Bulus-Haji Nawi: Rp 6 ribu
- Lebak Bulus-Blok A: Rp 7 ribu
- Lebak Bulus-Blok M: Rp 8 ribu
- Lebak Bulus-ASEAN: Rp 9 ribu
- Lebak Bulus-Senayan: Rp 10 ribu
- Lebak Bulus-Istora: Rp 11 ribu
- Lebak Bulus-Bendungan Hilir: Rp 12 ribu
- Lebak Bulus-Setiabudi: Rp 13 ribu
- Lebak Bulus-Dukuh Atas: Rp 14 ribu
- Lebak Bulus-Bundaran HI: Rp 14 ribu
Reporter: Ika Defianti
Baca juga:
Anies Digugat Karena Terapkan Tarif MRT Rp 14.000
Hingga Akhir Maret, Penumpang Lansia Hanya Perlu Tunjukkan KTP Untuk Naik MRT
Gerindra dan NasDem sebut Tarif MRT Hasil Negosiasi Anies-Prasetio Ilegal
Kata Anies soal Tarif MRT Hasil Rapat Dengan Prasetio Dianggap Ilegal
Ketua DPRD DKI Sebut Subsidi MRT Tak Berubah, Besarannya Rp 572 M Selama 2019