Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Detik-Detik Menegangkan Besi Crane Jatuh dan Ditabrak MRT, Warga Panik Dengar Hantaman Keras

Detik-Detik Menegangkan Besi Crane Jatuh dan Ditabrak MRT, Warga Panik Dengar Hantaman Keras

Detik-Detik Menegangkan Besi Crane Jatuh dan Ditabrak MRT, Warga Panik Dengar Hantaman Keras

Nurul bersama warga sekitar lari berhamburan mendengar suara besi Crane dihantam MRT

Besi crane proyek Gedung Kejaksaan Agung jatuh menimpa jalur MRT kawasan Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis (30/5) sore. Kejadian ini menghebohkan publik di kawasan tersebut.


Seorang saksi pedagang sate taichan, Nurul menceritakan detik-detik insiden menegangkan tersebut. Saat itu, Nurul hendak membuka dagang sekira pukul 16.30 WIB.

Nurul mengatakan, awalnya melihat percikan api. Dia menggambarkan, percikan mirip seperti orang lagi mengelas.

"Percikan api itu tiga kali saya lihat," ujar Nurul di lokasi.


Nurul bersama warga sekitar lari berhamburan. Tak lama setelah itu, terdengar bunyi keras.

"Kita lari semua ke sana, enggak lama kemudian setelah 3 menit atau 5 menitan ada Buarr. Keceng banget suaranya," ucap dia.

merdeka.com

Dia mengatakan, kereta diduga lewat saat kontruksi besi sudah jatuh ke area rel. "Kayak besi itu keseret kereta. Percikan apinya makin banyak soalnya," ucap dia.


Kejadian itu membuat arus lalu lintas terhambat. Banyak pengguna jalan yang melintas mengehentikan laju kendaraan. "Pada berhenti di sini sempat macet," ujar dia.

Sejumlah penumpang MRT di stasiun Blok M terpaksa mengganti moda transportasi akibat insiden jatuhnya crane tersebut.

Berdasarkan pantauan merdeka.com di lokasi, terjadi penumpukan calon penumpang karena operasional MRT yang berhenti sementara.


"Dikarenakan ada gangguan. Kami mohon maaf hari ini MRT jakarta tidak beroperasional. Karena sedang ada gangguan," ujar sekuriti stasiun.

Seorang calon penumpang Riyanda mengurungkan niatnya saat hendak ke Bundaran Hotel Indonesia (HI) setelah mendapatkan kabar insiden besi crane jatuh. Sebab, sudah pasti operasional MRT ikut terganggu.


"Saya mau ke HI, tapi enggak jadi, katanya ada gangguan MRT," kata Riyanda.

Abdi, penumpang lain juga memilih untuk kembali pulang ke rumahnya di kawasan Blok M. Sebab, bila mengganti moda transportasi lain, akan terjebak macet bertepatan jam pulang kerja.

"Saya balik saja. Macet soalnya kalau enggak naik MRT," ujarnya.

Begitu pula dengan Annisa. Dia mengaku bingung mencari transportasi dua kali gagal naik MRT dari mulai stasiun ASEAN hingga Blok M akibat insiden tersebut.

"Aku pas lagi dari ASEAN. Iya jalan ke sini, tadi infonya dari ASEAN bisa naik dari sini Blok M. Tapi gak bisa juga sama," ujar Annisa.

Dia pun berharap operasional MRT kembali dijalankan karena sangat mengganggu dirinya yang hendak pulang ke Lebak Bulus.

"Iya (terganggu), udah gitu pas jam pulang kantor. Jadinya aku gabisa naik MRT, pulang naik Gojek," ucapnya.

Besi Crane Jatuh Lalu Dihantam MRT, Muncul Percikan Api
Besi Crane Jatuh Lalu Dihantam MRT, Muncul Percikan Api

Diduga api tersebut dari aliran listrik yang ada di atas jalur MRT

Baca Selengkapnya
Kronologi Besi Crane Proyek Kejagung Jatuh Lalu Dihantam MRT sampai Muncul Percikan Api
Kronologi Besi Crane Proyek Kejagung Jatuh Lalu Dihantam MRT sampai Muncul Percikan Api

Polisi menjelaskan kronologi besi crane proyek gedung Kejaksaan Agung terjatuh di jalur MRT Blok M.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Besi Crane Jatuh Timpa Jalur MRT Dekat Kantor Kejagung, Saksi Sebut Ada Percikan Api
VIDEO: Besi Crane Jatuh Timpa Jalur MRT Dekat Kantor Kejagung, Saksi Sebut Ada Percikan Api

Saksi mata, Andri, mengaku saat besi muatan crane terjatuh sempat terlihat adanya percikan api

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Operasional MRT Disetop Sementara Akibat Perlintasan Tertimpa Muatan Crane
Operasional MRT Disetop Sementara Akibat Perlintasan Tertimpa Muatan Crane

Untuk perkembangan informasi lebih lanjut, masyarakat dapat memantau media sosial MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya
Penumpang MRT Terdampak Besi Crane Jatuh di Kejagung Bisa Ajukan Refund, Begini Caranya
Penumpang MRT Terdampak Besi Crane Jatuh di Kejagung Bisa Ajukan Refund, Begini Caranya

Penumpang MRT Terdampak Besi Crane Jatuh di Kejagung Bisa Ajukan Refund, Begini Caranya

Baca Selengkapnya
Crane Proyek Kejagung sudah Dibersihkan dari Rel, MRT Beroperasi Normal
Crane Proyek Kejagung sudah Dibersihkan dari Rel, MRT Beroperasi Normal

MRT Jakarta sudah dapat beroperasi normal kembali mulai pukul 05.00 WIB pagi ini.

Baca Selengkapnya
KA Babaranjang Tertimpa Crane Girder Fly Over Bantaian, 1 Orang Tewas dan 6 Terluka
KA Babaranjang Tertimpa Crane Girder Fly Over Bantaian, 1 Orang Tewas dan 6 Terluka

Crane girder itu menimpa kereta api batubara rangkaian panjang (Babaranjang) dan menyebabkan lintasan lumpuh.

Baca Selengkapnya
MRT: Tak Ada Korban usai Insiden Besi Crane Jatuh di Dekat Gedung Kejagung
MRT: Tak Ada Korban usai Insiden Besi Crane Jatuh di Dekat Gedung Kejagung

MRT: Tak Ada Korban usai Insiden Besi Crane Jatuh di Dekat Gedung Kejagung

Baca Selengkapnya
Terungkap Penyebab Robohnya Crane Girder Fly Over Bantaian
Terungkap Penyebab Robohnya Crane Girder Fly Over Bantaian

Warga diimbau menggunakan jalur alternatif melalui hauling PT RMK.

Baca Selengkapnya