Tak cuma di Ancol, Ahok sebut ikan di kali Epicentrum juga mati
Ahok membantah jika jutaan ikan yang mati di Ancol akibat proyek reklamasi pantai yang sedang dikerjakan.
Jutaan ikan mati dan terdampar di Pantai Ancol. Ikan yang mati dan terdampar jenisnya beragam. Mulai dari bandeng, belanak, kakap dan ikan ketang-ketang. Dinas Kelautan dan Pertanian DKI Jakarta sudah mengambil sampel beberapa ikan yang mati dan air di Pantai Ancol untuk diteliti.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok mengatakan, matinya jutaan ikan di Ancol juga terjadi di kali atau sungai yang ada di kawasan Epicentrum, Jakarta Pusat. Ikan-ikan di kali Epicentrum diketahui mati karena tercemarnya air di kali tersebut. Hal itu juga yang jadi penyebab matinya ikan di Ancol.
-
Kapan Lautan Es Antartika menghilang? Di tahun 2023, lautan es Antartika menyusut ke tingkat paling rendah dalam sejarah.
-
Di mana para nelayan menemukan bangkai ikan aneh tersebut? Hewan laut aneh dan misterius ini tidak sengaja ditangkap kapal nelayan Jepang; Zuiyo Maru yang sedang berlayar disebelah timur Christchurch, Selandia Baru.
-
Siapa penemu Ikan Mujair? Ikan ini di Indonesia pertama kali ditemukan oleh Pak Mujair di muara Sungai Serang pantai selatan Blitar, Jawa Timur pada tahun 1939.
-
Apa itu Ikan Tuhuk? Ikan Tuhuk atau Ikan Marlin cukup populer di kalangan masyarakat Lampung. Bahkan, sosok Ikan Tuhuk menjadi ikon utama kota tersebut.
-
Kapan ikan siput ini ditemukan? Armatus Oceanic, sebuah perusahaan teknologi dan komunikasi yang berfokus pada lautan dalam, menulis di X, “CEO kami, profesor Alan Jamieson baru saja memecahkan rekor terdalam yang pernah ada sebelumnya, dengan pengamatan baru-baru ini, terhadap seekor ikan siput di Palung Izu-Ogasawara, di dekat Jepang. Ikan terdalam yang diamati sekarang berada di kedalaman 8336m!”
-
Di mana ikan tongkol hidup? Ikan tongkol, yang hidup di Samudra Pasifik, menurut Fakultas Kesehatan Masyarakat UI, mengandung 39 gram protein dalam setiap 150 gram.
"Saya kira, saya nggak tahu laporannya dari sungai. Misalnya kita ambil contoh di daratan itu ada yg kena, kamu tahu nggak kolam ikan yang di Epicentrum? Kolam ikan yang dibikin yang kayak sungai. Itu mati semua ikannya juga," kata Ahok di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, Selasa (1/12).
"Jadi begitu musim hujan itu kan kolam buatan bukan sungai yang dibersihin. Kolam dibuat kayak sungai. Itu kolam ikan di Epicentrum itu. Nah begitu ada penambahan volume air dari sungai, makanya air sungai kita di hulunya itu banyak pencemaran," jelasnya.
Mantan Bupati Belitung Timur ini membantah jika jutaan ikan yang mati di Ancol akibat proyek reklamasi pantai yang sedang dikerjakan.
"Nggak ada, orang sungai dari atas kok. Reklamasi dari laut. Itu kalau memang di situ, ikannya, coba kamu cek yang di Epicentrum mati semua nggak ikannya? Apa air laut bisa sampai naik Epicentrum? Jauh, itu bukti air dari atas," tandasnya.
Baca juga:
Jutaan ikan mati di Ancol, Pemprov tak mau spekulasi soal racun
Jutaan ikan mati, pengunjung dilarang berenang di pantai Ancol
Ini penyebab jutaan ikan di Pantai Ancol mati misterius
Ribuan ikan mati misterius di Ancol, ribuan warga tetap berkunjung
Cegah lingkungan tercemar, bangkai ikan di Ancol dibakar & dikubur