Taufik siap dikonfrontir dengan Ahok soal raperda zonasi
Taufik menuding legislatif menjadi penyebab selama ini membuat pembahasan dua raperda terkait reklamasi tak selesai.
Ketua Badan Legislasi Daerah (Balegda) DPRD DKI M Taufik siap dikonfrontir terkait rancangan peraturan daerah soal reklamasi. Bahkan dia siap diadu dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.
"Saya siap dikonfrontir soal reklamasi. Kan Ahok enggak pernah ikut rapat (soal reklamasi)," katanya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (26/7).
Politisi Gerindra ini menuding legislatif yang menjadi penyebab selama ini membuat pembahasan dua raperda terkait reklamasi tak kunjung selesai. Sebab mereka tak konsisten mengajukan usulan raperda.
"Ada 13 pasal di raperda Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara yang berubah," tegasnya.
Sementara saat bersaksi di Tipikor, Ahok sangat yakin tak pernah ada perubahan yang disodorkan oleh pihak eksekutif termasuk soal kontribusi tambahan. Ahok sendiri memegang pernyataan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI, Tuty Kusumawati.
"Saya yakin sekali bu Tuty enggak mungkin berbohong soal perubahan draft reklamasi. Bahkan dirinya diam-diam merekam rapat tersebut," kata Ahok kemarin.
Taufik mengaku tak masalah jika benar rekaman tersebut dikeluarkan. Karena pada dasarnya eksekutif-lah yang kerap menggonta ganti draft raperda.
"Saya pikir tak masalah, keluarkan saja. Toh juga rapat yang datang bukan Ahok kok," tutupnya.