Viral Rekaman CCTV Pria Menyuruh Anak di Bawah Umur Mencuri di Warung
Pria yang tak menggunakan alas kaki tersebut menyuruh anak itu di saat ia berpura-pura untuk memesan makanan. Di saat sang penjual lengah, anak tersebut langsung lari menghampiri sebuah meja yang terdapat handphone.
Seorang pria nekat menyuruh anak di bawah umur untuk mencuri barang diduga handphone di sebuah warung makan. Kejadian tersebut tertangkap kamera Closed Circuit Television (CCTV) yang ada di lokasi kejadian dan langsung menjadi viral di media sosial.
Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @jakarta.terkini, kejadian tersebut terjadi di Jalan Kalibaru Timur 5, Jakarta Pusat, pada Minggu (10/5) kemarin. Seorang pria dewasa yang menggunakan kaos berwarna biru dan masker, terlihat menyuruh anak tersebut untuk mengambil barang yang diduga handphone.
-
Kenapa Situ Cipanten viral di media sosial? Tak ayal, lokasi wisata ini sempat viral di media sosial karena keindahannya, dan didatangi pengunjung dari berbagai daerah.
-
Kenapa cromboloni viral di media sosial? Tips Membuat Cromboloni saat ini tengah ramai menjadi perbincangan di media sosial khususnya Tiktok.
-
Kata-kata lucu apa yang dibagikan di media sosial? Kata-Kata lucu yang dibagikan di medsos bisa menjadi hiburan bagi orang lain.
-
Mengapa gohyong viral di media sosial? Gohyong merupakan jajanan yang kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
Pria yang tak menggunakan alas kaki tersebut menyuruh anak itu di saat ia berpura-pura untuk memesan makanan. Di saat sang penjual lengah, anak tersebut langsung lari menghampiri sebuah meja yang terdapat handphone.
Setelah berhasil mengambil barang tersebut, dengan santainya mereka langsung menuju ke motor yang ia gunakan saat melakukan aksi pencurian dan langsung pergi meninggalkan lokasi tersebut.
Menanggapi hal itu, Kapolsek Senen Kompol Ewo Samono pun mengatakan, pihaknya langsung menuju ke lokasi yang dimaksudkan tersebut.
"Belum ada yang laporan. Petugas sudah cek ke TKP dan warung saat ini masih kondisi tutup," kata Ewo saat dikonfirmasi, Jakarta, Senin (11/5).