Dilantik Jadi Ketua Komnas Perlindungan Anak DKI Jakarta, Ini Pesan Cornelia Agatha
Mengemban tanggung jawab besar tentu ada hal yang difokuskan olehnya. Ia juga memberikan pesan ini ketika usai dilantik.
Lama tidak terlihat kiprahnya di dunia hiburan, baru-baru ini namaCornelia Agathakembali menjadi sorotan. Sosoknya ternyata kini dipercaya untuk mengemban tanggung jawab yang cukup menantang.
Cornelia belum lama ini dilantik sebagai Ketua Komisi Nasional (Komnas) Perlindungan Anak wilayah DKI Jakarta. Kabar tersebut langsung dibicarakan banyak warganet.
-
Siapa Jasmine Abeng? Ririn Ekawati selalu mencuri perhatian dengan paras cantiknya. Tetapi, sorotan netizen kini tertuju pada putrinya, Jasmine, yang tak kalah memesona. Si cantik Jasmine sering terekam dalam momen bersama sang ibu, Ririn.
-
Apa yang ditemukan di lokasi penggalian selain tengkorak Zaman Perunggu? Selama lima pekan terakhir, tim arkeolog yang terdiri dari 110 mahasiswa, staf dan sukarelawan dari Universitas Bournemouth juga menemukan makam lima jasad manusia dari Zaman Besi dan tulang belulang hewan, termasuk sapi, kuda, babi, kambing di sebuah tempat penyimpanan kuno di lokasi itu.
-
Kapan anggrek Tien ditemukan? Mengutip beberapa sumber, anggrek tien mulanya ditemukan oleh seorang ilmuwan lokal bernama Rusdi E. Nasution bersama J.B Comber pada tahun 1976.
-
Siapa yang menemukan anggrek Tien? Mengutip beberapa sumber, anggrek tien mulanya ditemukan oleh seorang ilmuwan lokal bernama Rusdi E. Nasution bersama J.B Comber pada tahun 1976.
-
Siapa yang menamai Benteng Anna? Nama benteng ini diambil dari seorang bangsawan Inggris bernama Keningin Anne van England.
-
Kenapa Doa Sapu Jagat penting? Bukan hanya menambah pahala, doa sapu jagat juga akan meningkatkan keimanan dan dekat dengan Allah SWT.
Mengemban tanggung jawab besar tentu ada hal yang difokuskan olehnya. Ia juga memberikan pesan ini ketika usai dilantik.
Tepat Pada Hari Ibu
Instagram - Cornelia Agatha
Kabar tersebut disampaikan oleh Cornelia dalam unggahan di akun Instagram pribadinya pada Selasa (28/12). Dalam unggahannya tersebut, ia menjelaskan tugas yang harus dilakukannya.
Pemeran Sarah dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu mengatakan bahwa ia bisa mengeksplorasi lintas disiplin ilmu yang didapatnya sebagai seorang advokat. Pelantikannya itu juga tepat di momen Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember.
"Lewat kuliah hukum sampai memiliki profesi pengacara yang saya dedikasikan untuk menolong anak-anak korban kekerasan," tulis Cornelia.
"Tepat pada hari IBU, tanggal 22 Desember 2021. Saya dilantik menjadi Ketua Komnas Perlindungan Anak DKI Jakarta. Jauh sebelumnya, saya sudah cukup intens terlibat di beberapa kegiatan Komnas Perlindungan Anak," tambahnya.
Tantangan Terbesar
Tugas barunya tersebut juga membuat Cornelia sungguh bangga dan bahagia. Apalagi dirinya sudah satu dekade memperhatikan keadilan untuk anak-anak.
"Sekarang, bahagia bisa menjadi bagian dari Komnas Perlindungan Anak dan diberi kepercayaan sebagai ketua Komnas Perlindungan Anak Provinsi DKI Jakarta," jelas Cornelia.
"Ini merupakan tantangan besar bagi saya yang sejak tahun 2010 memiliki komitmen untuk berjuang melindungi anak-anak dari ketidak adilan," imbuhnya.
Tanggung Jawab Bersama
Dalam keterangan itu, ia juga berpesan kepada masyarakat luas untuk bersama-sama melindungi anak-anak dari segala bentuk ancaman. Dirinya juga menjelaskan tentang bahayanya kekerasan terhadap anak.
"Bagi saya, setiap anak adalah anak kita. Dan melindungi anak-anak dari kekerasan dalam bentuk apapun adalah tanggung jawab kita bersama," tulisnya.
"Kejahatan pada anak membawa anak-anak dalam kondisi menyedihkan, baik secara fisik maupun psikis. Dan banyak yang belum terungkap," pungkasnya.