Skin Care Adalah Perawatan Kulit, Ketahui Jenis-jenisnya
Skin care adalah perawatan kulit yang dilakukan untuk menjaga fungsinya agar tetap bekerja dengan baik. Dengan menggunakan skin care, kulit bisa terlindungi dari patogen atau kontak luar yang bisa mengganggu bagian organ dalam tubuh.
Skin care adalah perawatan kulit yang dilakukan untuk menjaga fungsinya agar tetap bekerja dengan baik. Dengan menggunakan skin care, kulit bisa terlindungi dari patogen atau kontak luar yang bisa mengganggu bagian organ dalam tubuh.
Skin care adalah sejumlah aktivitas yang membuat kulit tampak sehat dan terawat. Kulit berfungsi menutupi dan melindungi bagian tubuh. Oleh karena itu, kesehatan kulit perlu diperhatikan agar fungsinya tetap terjaga dengan baik. Selain menjaga kesehatan kulit, skin care juga bisa meningkatkan penampilan yang lebih bersih, terawat, dan nyaman dilihat.
-
Kapan produk skincare lebih rentan rusak? Selain itu, suhu yang lebih tinggi dari suhu kamar membuat produk skincare lebih rentan rusak sebelum masa pakainya habis.
-
Apa ciri utama ketergantungan skincare? Salah satu ciri utama ketergantungan skincare adalah rasa tidak percaya diri jika tidak menggunakan produk-produk perawatan kulit. Pengguna merasa seolah-olah kulit mereka akan tampak buruk atau masalah kulit akan langsung muncul jika melewatkan satu kali penggunaan skincare.
-
Apa tujuan utama dari skincare? Tujuan utama dari skincare adalah untuk memperbaiki tekstur dan nada kulit, serta membantu mengurangi tampilan kerutan.
-
Siapa yang membutuhkan skincare khusus untuk merawat kulit? Penggunaan skincare penting untuk merawat kulit, termasuk bagi orang tua.
-
Kenapa kulit remaja butuh skincare yang tepat? Kulit remaja yang masih belia pun butuh skincare yang tepat. 6 Rekomendasi Produk Skincare Aman Buat Remaja dengan Harga di Bawah Rp100.000 Skincare adalah salah satu cara untuk menjaga kulit tetap cantik dan sehat.
-
Apa saja kandungan skincare yang ampuh untuk mengatasi kulit kering? Dengan memilih produk skincare yang mengandung kombinasi kandungan-kandungan di atas, kamu dapat meningkatkan kelembapan dan kesehatan kulit keringmu.
Bisa dikatakan bahwa skin care adalah perawatan kulit yang dilakukan untuk menjaga agar kulit semakin sehat dan berfungsi dengan baik. Tentu saja hal ini bisa didapatkan dengan cara menggunakan jenis skin care yang tepat.
Berikut penjelasan mengenai skin care adalah perawatan kulit dan jenis-jenisnya yang merdeka.com lansir dari Healthline:
Skin care adalah Perawatan Kulit
©2013 Merdeka.com/shutterstock.com/aslysun
Menjaga kesehatan kulit tubuh tentu sangat penting dilakukan setiap orang. Salah satu cara merawat kulit agar tetap sehat adalah menggunakan skin care. Skin care adalah perawatan kulit yang dilakukan agar fungsinya tetap terjaga dengan baik.
Seseorang penting melakukan perawatan kulit secara teratur agar kulit tetap sehat dan terjaga dengan baik. Skin care adalah perawatan kulit untuk meningkatkan sebuah penampilan dan mengubah kondisi kulit.
Perawatan kulit dilakukan guna mengurangi risiko munculnya gejala penuaan dini seperti kerutan, garis-garis halus, hingga flek hitam.
Kendati demikian, setiap orang perlu memerhatikan kondisi kulit sebelum melakukan perawatan. Pasalnya, setiap tipe kulit memerlukan jenis skin care berbeda-beda. Untuk itu, penting mengetahui jenis-jenis skin care.
Jenis-jenis Skin Care
©2020 Merdeka.com/liputan6
Skin care adalah sejumlah aktivitas yang membuat kulit tampak sehat dan terawat. Dengan menggunakan skin care bisa membantu kesahatan kulit wajah secara keseluruhan. Selain itu, skin care juga bisa memperbaiki masalah kulit yang dialami, seperti bekas jerawat, bintik hitam, keriput, dan lainnya.
Ada beberapa jenis skin care yang biasa dipakai dan berperan penting untuk menjaga kesehatan kulit, antara lain:
Sabun Pembersih Wajah
Salah satu jenis skin care adalah sabun pembersih wajah. Adapun sabun pembersih wajah sesuai jenis kulitnya terbagi menjadi sabun cuci muka berbasis air dan minyak.
Secara umum, sabun berbasis air coco digunakan oleh pemilik kulit berminyak dan kulit berjerawat. Pembersih wajah berbasis air mengandung surfaktan yang berfungsi untuk membilas penumpukan kotoran dan keringat.
Sementara itu, jenis pembersih wajah berbasis minyak cocok dipakai oleh pemilik kulit kering. Hal ini dapat membuat kulit yang berminyak menjadi lebih bersih dan cerah.
Pelembap
Jenis skin care selanjutnya adalah pelembap. Tujuan pelembap ini berperan penting untuk melembapkan kulit serta menghaluskannya. Selain itu, pelembap juga berfungsi efektif untuk menjaga struktur alami kulit, menyeimbangkan pH kulit, serta melindungi kulit dari kerusakan paparan radikal bebas dan membantu kulit agar semakin bekerja lebih maksimal.
Bagi Anda yang memiliki kulit kering, pilih pelembap dengan tekstur krim. Tekstur krim yang lebih tebal bisa dipilih oleh pemilik kulit wajah normal dan kulit wajah kombinasi. Sedangkan, pelembap cair atau gel cocok dipakai oleh tipe kulit wajah berminyak.
Serum Wajah
Skin care selanjutnya adalah serum wajah. Jenis skin care satu ini berteksktur ringan yang memiliki kandungan konsentrasi zat aktif lebih tinggi. Serum diyakini lebih efektif meresap ke dalam kulit dibandingkan pelembap atau krim wajah.
Cara menggunakan serum wajah cukup mudah. Tuangkan sedikit serum wajah, sekitar seukuran kacang polong ke telapak tangan. Setelah itu, oleskan serum tersebut ke seluruh permukaan wajah hingga leher secara merata. Lakukan ini secara rutin dan teratur.
Toner Wajah
Toner wajah adalah jenis skin care yang saat ini paling banyak dipakai para perempuan. Dalam memilih toner wajah, Anda bisa memilih kandungan toner wajah yang tepat sesuai jenis kulit. Penggunaan toner yang tidak sesuai dengan jenis kulit wajah bisa mengurangi keefektifannya dan berpotensi masalah pada wajah.
Selain itu, toner wajah juga bisa membantu mengangkat sisa-sisa kotoran dan minyak yang masih menempel setelah Anda membersihkan wajah. Dengan menggunakan toner wajah secara rutin, dapat membuat wajah menjadi lebih cerah dan bersih.
Sunscreen atau Tabir Surya
Sunscreen adalah hal yang paling penting dalam rangkaian skin care. Sunscreen merupakan bagian penting dari strategi perlindungan matahari yang lengkap. Jika digunakan sesuai petunjuk, sunscreen terbukti dapat membantu mengurangi risiko kanker dan pre-kanker kulit.
Penggunaan sunscreen SPF 15 secara teratur setiap hari dapat mengurangi risiko pengembangan karsinoma sel skuamosa (SCC) sekitar 40%, dan menurunkan risiko melanoma hingga 50%. Selain itu, sunscreen juga membantu mencegah penuaan kulit dini akibat sinar matahari, termasuk keriput, kendur dan flek penuaan.