Cara Meninggikan Badan Secara Alami, Coba Gerakan Mudah Ini di Rumah
Faktor genetik merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi tinggi badan seseorang. Namun anda sebenarnya tetap dapat menambah tinggi badan dengan memiliki taktik dan cara meninggikan badan dengan tepat.
Memiliki postur tubuh tinggi dan ideal menjadi impian banyak orang. Baik pria ataupun wanita, sama-sama ingin memiliki postur tubuh ideal. Tinggi badan merupakan salah satu tolak ukur yang dapat menambah kepercayaan diri seseorang.
Pada umumnya, tubuh akan mengalami pertumbuhan tinggi badan secara pesat pada rentang waktu usia 15 hingga 19 tahun. Setelah memasuki usia 20 tahun, menambah tinggi badan menjadi hal yang cukup sulit untuk dilakukan. Namun, pemahaman tersebut ternyata salah karena anda masih dapat menambah tinggi badan meskipun sudah memasuki usia 20 tahun.
-
Bagaimana cara kerja bakti menanam pohon? Kerja bakti penanaman pohon dapat dilakukan untuk memperbanyak jumlah vegetasi, meningkatkan keberlanjutan lingkungan, dan memberikan manfaat ekologis serta estetika.
-
Bagaimana cara menanam dan merawat pohon kersen di halaman rumah? Untuk menanam dan merawat pohon kersen di pinggir jalan atau di halaman rumah, pertama-tama pilihlah lokasi yang terbuka dan mendapat sinar matahari yang cukup. Pastikan juga tanahnya subur dan memiliki ketersediaan air yang cukup. Lakukan penanaman pada musim semi atau gugur dan berikan pupuk organik secara teratur untuk memastikan pertumbuhan yang optimal. Selanjutnya, pastikan untuk menyiram pohon kersen secara teratur selama musim panas atau saat tanah kering. Jaga agar tanah di sekitar pohon tetap lembab, tetapi tidak tergenang air. Selain itu, melakukan pemangkasan cabang yang mati atau rusak juga penting untuk merawat pohon kersen agar tetap sehat dan tumbuh dengan baik.
-
Bagaimana cara mengolah kerang hijau? Untuk mengolah kerang hijau sebagai olahan makanan, biasanya dicuci bersih dan direbus hingga cangkangnya terbuka. Daging kerang hijau kemudian dipisahkan dari cangkangnya dan dapat diolah dengan bumbu kuning seperti kunyit, bawang putih, kemiri, dan serai untuk membuat berbagai macam hidangan, seperti sate kerang hijau, kerang hijau saus tiram, atau kerang hijau goreng tepung.
-
Bagaimana cara menanam bawang merah dari biji? Menanam bawang merah dari biji membutuhkan waktu yang cukup lama sebelum Anda bisa panen. Prosesnya membutuhkan kesabaran dan perawatan yang baik.
-
Bagaimana cara menggoreng bawang merah agar tetap garing dan tidak mudah gosong? Metode ini dibagikan oleh pengguna Instagram dengan nama @aaron_laksana.Dirangkum pada hari Kamis (11/04/2024), berikut langkah-langkahnya. Campur Bawang Merah dengan Garam dan Cuka Siapkan bawang merah dalam jumlah banyak Mulailah dengan menyiapkan sejumlah bawang merah yang cukup banyak, sekitar 20 hingga 49 siung, yang telah diiris halus dan diletakkan di dalam sebuah baskom.Kemudian, tambahkan satu cangkir garam sedang dan satu cangkir cuka ke dalam baskom yang telah diisi dengan bawang tadi. Campurkan secara merata hingga bawang merah tercampur baik dengan garam dan cuka.
-
Bagaimana cara merawat daun dan mencegah hama pada tanaman indoor? Bersihkan debu dari daun secara berkala dengan menggunakan kain lembut dan lembab untuk memastikan tanaman dapat fotosintesis secara efektif. Inspeksi rutin untuk mendeteksi tanda-tanda hama seperti kutu daun, tungau, atau kutu putih. Jika ditemukan hama, segera lakukan tindakan pengendalian seperti membersihkan dengan air sabun atau menggunakan insektisida alami.
Faktor genetik merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi tinggi badan seseorang. Namun anda sebenarnya tetap dapat menambah tinggi badan dengan memiliki taktik dan cara meninggikan badan dengan tepat. Berikut cara meninggikan badan secara alami, mudah dilakukan di rumah:
1. Gerakan Meregangkan Tangan Lurus Ke Atas
Liputan6.com
Cara meninggikan badan secara alami yang mudah dilakukan di rumah yang pertama adalah dengan cara gerakan meregangkan tangan lurus ke atas yang berfungsi untuk melenturkan tulang-tulang gerak, serta memperbaiki postur tubuh.
Gerakan ini memicu tulang-tulang untuk merenggang dan menyempit. Peregangan ini juga bagus untuk peregangan tubuh. Cara meninggikan badan dengan gerakan ini sangat mudah untuk dipraktikkan. Caranya:
- Rekatkan kedua telapak tangan, tekuk, lalu dorong ke atas.
- Luruskan sambil meregangkan badan, sebaiknya dilakukan sambil berjinjit.
- Tahan 1-2 menit lalu lemaskan. Ulangi gerakan hingga 10 kali.
2. Melenturkan Kaki dengan Gerakan Menendang ke Depan
today.line.me
Cara meninggikan badan secara alami yang mudah dilakukan di rumah selanjutnya adalah dengan gerakan melenturkan kaki. Gerakan ini akan membuat ototkaki merenggang dan secara otomatis akan menambah tinggi badan.
Meski terkesan sederhana namun gerakan ini secara efektif mudah untuk dilakukan di rumah untuk membantu anda dalam meninggikan badan. Cara yang bisa dilakukan adalah:
- Berdiri di lantai dengan kaki lurus sejajar bahu.
- Angkat satu kaki, luruskan paha sejajar dengan lantai, kemudian kerahkan tenaga untuk melalukan gerakan menendang ke depan tanpa menggerakkan paha.
- Lakukan gerakan ini secara bergantian kaki kiri dan kanan, masing-masing 10 kali selama 2-3 menit.
3. Yoga dan Warrior Pose
Liputan6.com
Cara meninggikan badan secara alami yang mudah dilakukan berikutnya adalah dengan melakukan gerakan yoga dengan gaya warrior pose. Gerakan warrior pose dalam yoga dapat membantu mengencangkan otot lengan, paha dan pundak. Cara meninggikan badan untuk usia 20 tahun keatas dengan gerakan ini adalah:
- Berdiri tegak dan rentangkan kaki.
- Rentangkan tangan di samping badan sejajar dengan pundak. Tekuk badan ke satu sisi hingga seluruh berat badan bertumpu pada salah satu kaki.
- posisikan satu kaki di depan sambil ditekuk.
- Dorong kedua tangan jauh ke atas hingga tubuh tertarik sempurna dengan posisi tegak.
- Tahan selama 1-2 menit lalu bergantian kaki kanan dan kiri di depan.
4. Gerakan Triangle Pose
Liputan6.com
Cara meninggikan badan secara alami yang mudah dilakukan di rumah yang selanjutnya adalah dengan gerakan triangle pose. Gerakan ini cocok bagi anda yang sudah memasuki usia 20 tahun keatas namun masih berencana untuk dapat menaikkan tinggi badan.
Gerakan ini juga dapat memperkuat paha, lutut, dan pergelangan kaki dan efeknya adalah membuat badan menjadi lebih lentur dan memanjang.
- Berdiri dengan kedua kaki direnggangkan.
- Rentangkan tangan ke samping sejajar dengan pundak dan usahakan dalam posisi lurus.
- Bawa tangan kanan menuju bawah tepat di belakang kaki. Dan secara bersamaan angkat tangan kiri ke udara.
- Lakukan bergantian dan tahan selama 1-2 menit.
5. Gerakan Mencium Lutut Sambil Berdiri
tundakehamilan.com
Gerakan ini dapat melenturkan tulang belakang juga merangsang pertumbuhan badan. Ini bisa digunakan sebagai cara meninggikan badan untuk usia 20 tahun keatas secara alami. Ikuti cara meninggikan badan sederhana berikut ini:
- Berdiri tegak di lantai.
- Cobalah untuk membungkuk dan mencoba menyentuh jari-jari kaki perlahan, usahakan posisi kaki tetap lurus.
- Lakukan selama 1-2 menit atau semampumu, ulangi hingga 5 kali.
6. Gerakan Basic Leg Stretch
bacaterus.com
Cara meninggikan badan secara alami yang mudah dilakukan di rumah yang selanjutnya adalah dengan menggunakan gerakan basic leg stretch. Memasuki usia 20 tahun keatas, gerakan ini dinilai efektif bagi anda yang masih ingin memiliki postur tubuh yang tinggi dengan cara alami.
Gerakan ini akan membuat punggung dan tulang kaki akan tertarik secara maksimal sehingga baik untuk meninggikan badan secara alami. Cara yang mudah dilakukan adalah sebagai berikut :
- Duduk dengan posisi kaki terpisah sejauh mungkin satu sama lain.
- Raih ujung kaki dengan tangan, upayakan untuk menjaga lutut tetap lurus dan hanya bergerak dari pinggul.
- Lakukan bergantian dan tahan selama kamu bisa.
- Ingat, jangan melengkungkan tulang belakang bagian atas.
7. Skipping
Liputan6.com
Kabar baik bagi anda yang memiliki hobi lompat tali. Olahraga ringan satu ini dapat digunakan sebagai cara untuk meninggikan badan di usia 20 tahun ke atas secara alami. Cara yang mudah dilakukan adalah:
- Lakukan skipping minimal 100 kali setiap hari dengan jeda tiap 5 hari.
- Lakukan selama 5 hari berturut-turut, dan istirahat 2 hari dalam satu minggu tersebut.