Kondisi Terkini Korban Longsor dan Banjir di Malang, Butuh Air Bersih dan Logistik
Warga di sejumlah wilayah terdampak banjir dan tanah longsor di Kabupaten Malang, Jawa Timur, membutuhkan pasokan air bersih dan sejumlah kebutuhan lain.
Warga di sejumlah wilayah terdampak banjir dan tanah longsor di delapan kecamatan di wilayah Kabupaten Malang, Jawa Timur, membutuhkan pasokan air bersih dan sejumlah kebutuhan lain. Hal ini dikonfirmasi oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan mengungkapkan, selain membutuhkan pasokan air bersih, warga terdampak bencana juga membutuhkan sejumlah kebutuhan lain.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Kebutuhan mendesak saat ini air bersih, alat kebersihan rumah tangga, dan alat untuk menguras air sumur," ujar Sadono di Kabupaten Malang, Selasa (18/10/2022) malam.
Warga membutuhkan pasokan logistik kebutuhan dasar seperti sandang dan pangan, serta perlengkapan atau pakaian bayi. Adapun menurut data BPBD Kabupaten Malang, ada 1.939 keluarga yang terdampak bencana longsor dan banjir di Kabupaten Malang.
Penanganan Bencana
Lihat postingan ini di InstagramAdvertisement
Sadono menambahkan, tim penanganan bencana juga membutuhkan tambahan personel, alat berat, bronjong guna menyiapkan jembatan darurat di Desa Sidoasri, Kecamatan Sumbermanjing Wetan.
Sementara ini, sebanyak empat alat berat sudah dipergunakan untuk membersihkan sisa material longsor dan lumpur akibat banjir bandang yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Malang.
Pada Selasa (18/10) sore, hujan intensitas ringan masih mengguyur wilayah Malang Selatan. Sementara itu, hulu Sungai Panguluran di Desa Kedung Banteng, Kecamatan Sumbermanjing Wetan menunjukkan angka 192 centimeter.
"Hulu Sungai Panguluran menunjukkan angka kurang lebih 192 centimeter, berstatus siaga. Air di permukiman warga masih ada genangan namun sudah mulai surut," ungkapnya, dikutip dari Antara.
Selain itu, mayoritas jalur akses menuju sejumlah desa yang sempat terputus akibat longsor kini tengah ditangani tim gabungan. Khusus akses ke Desa Sidoasri masih lumpuh karena jembatan penghubung antardesa terputus.
"Mayoritas jalur yang tertutup longsor sudah dikondisikan dan dalam proses penanganan. Namun, Desa Sidoasri masih terisolasi karena jembatan putus," kata Sadono.
Kronologi Banjir dan Longsor
Lihat postingan ini di Instagram
Berdasarkan data BPBD Kabupaten Malang, terdapat delapan kecamatan yang terdampak bencana tanah longsor dan banjir. Bencana tersebut terjadi akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi pada Senin (17/10).
Data per Selasa (18/10) menunjukkan, bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Malang bagian selatan berdampak pada 1.939 keluarga.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 723 keluarga berada di wilayah Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang.