Sejumlah Pemuda Tolak Kedatangan Habib Rizieq Shihab ke Jatim, Ini Alasan di Baliknya
Aliansi Cinta NKRI yang terdiri dari sekelompok pemuda menolak rencana kunjungan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) ke Jawa Timur. Begini alasan di baliknya.
Aliansi Cinta NKRI yang terdiri dari sekelompok pemuda menolak rencana kunjungan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) ke Jawa Timur. Diketahui, rencana kunjungan itu merupakan bagian dari safari HRS ke daerah-daerah di Indonesia.
Penolakan itu disampaikan para pemuda Aliansi Cinta NKRI di Graha SA Surabaya, Minggu (22/11/2020). Mereka membentangkan spanduk berisi penolakan rencana kehadiran HRS di Jatim, sebagaimana melansir dari Instagram @info_surabaya (23/11).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Alasan Tolak Kedatangan HRS
©2020 Merdeka.com/Instagram @info_surabaya
Melalui spanduk yang berukuran cukup besar itu, para pemuda Aliansi Cinta NKRI itu dengan tegas menyatakan, “Tolak Kedatangan Habib Rizieq Shihab di Jatim; Tolak Pemecah Belah Umat; dan Tolak Front Perusak Islam.”
Ketua Aliansi Cinta NKRI Ahmad Zazuli menjelaskan alasan penolakan HRS di provinsi paling timur di Pulau Jawa itu. Menurutnya, HRS kerap menyampaikan pernyataan yang menyulut kebencian dalam ceramahnya dan berpotensi merusak persatuan.
Poin Pernyataan Sikap
©2012 Merdeka.com
Aliansi Cinta NKRI juga menyoroti kegaduhan sosial politik yang disebut disulut oleh HRS dan FPI. Menyikapi hal tersebut, para pemuda yang tergabung dalam aliansi tersebut menyerukan tujuh poin pernyataan sikap.
Salah satu poin dari pernyataan sikap itu ialah, Aliansi Cinta NKRI siap menjadi benteng tegaknya NKRI. Mereka siap mengadang kelompok garis keras dan intoleran yang dipimpin HRS.
“Kami merasa malu dengan sikap habib, ustaz, dan ulama yang cara dakwahnya tidak menyejukkan umat tapi justru memprovokasi umat, menghujat pemerintah, dan memanas-manasi umat dengan ucapan kotor dan tidak terpuji. Kami mengajak umat Islam dan bangsa Indonesia untuk tidak mudah terprovokasi,” kata Zazuli membacakan pernyataan sikap Aliansi Cinta NKRI.
Selain itu, pernyataan sikap lain yang diurung oleh para pemuda Aliansi Cinta NKRI ialah meminta pemerintah membubarkan organisasi massa radikal dan intoleran.