Sensasi Kulineran di Atas Gerbong Kereta Madiun, Sediakan Menu Tradisional dan Modern
Kawasan kuliner Bogowonto Kota Madiun yang menawarkan sensasi wisata kuliner di atas gerbong kereta akan segera dibuka. Intip sensasi menyantap makanan di kereta eksekutif.
Kawasan kuliner Bogowonto Kota Madiun yang menawarkan sensasi wisata kuliner di atas gerbong kereta akan segera dibuka. Menjelang pembukaan resmi, Wali Kota Madiun Maidi memantau kesiapan pihak pengelola kawasan wisata tersebut untuk menerima pengunjung.
Orang nomor satu di pemerintahan Kota Madiun itu juga mencoba menikmati suasana kulineran di dalam gerbong kereta pada Selasa (20/12/2022).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
"Luar biasa. Seperti naik kereta tapi tanpa tiket masuk. Keren pol," tutur Wali Kota Maidi.
Pembukaan
©2022 Merdeka.com/Instagram @madiuntoday
Kawasan wisata kuliner Bogowonto mengusung tema menikmati hidangan di dalam gerbong kereta. Menariknya, gerbong kereta yang disediakan didesain selayaknya kereta api kelas eksekutif.
Di dalamnya disediakan kursi sofa dan fasilitas tambahan lain yang menjamin kenyamanan para pengunjung, seperti dikutip dari akun Instagram resmi Pemkot Madiun @madiuntoday.
Adapun, pembukaan kawasan wisata kuliner Bogowonto sendiri akan dilaksanakan pada 26 Desember 2022 mendatang. Wali Kota Madiun berharap masyarakat dapat segera merasakan nuansa menikmati hidangan kuliner di dalam kereta.
Makanan Tradisional dan Modern
©2022 Merdeka.com/Instagram @madiuntoday
Kawasan wisata kuliner Bogowonto akan diisi beragam sajian kuliner, baik kuliner tradisional maupun modern. Harapannya, kebutuhan masyarakat saat berwisata kuliner bisa terpenuhi di satu tempat.
Tepat pada hari pembukaan nanti, Wali Kota Madiun berencana memberikan promo khusus untuk masyarakat sebagai ajang promosi.
"Makanya, koki yang masak harus andal. Kalau makanannya enak, orang akan kembali lagi dan kawasan makin ramai," tandas Mantan Sekda Kota Madiun itu.