Siapkan Anggaran Rp40 Miliar, Ini Alasan Pemkab Sidoarjo Bangun Empat Puskesmas Baru
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur berencana membangun empat puskesmas baru dengan anggaran Rp8,5 Miliar per puskesmas. Pelaksanaan pembangunan itu diagendakan pada 2021 mendatang. Ini alasannya.
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur berencana membangun empat puskesmas baru. Pelaksanaan pembangunan itu diagendakan pada 2021 mendatang.
Penambahan puskesmas baru itu lantaran sampai saat ini jumlah puskesmas di Kabupaten Sidoarjo masih kurang. Selama ini, puskesmas yang ada belum bisa memenuhi kebutuhan total alias tidak sebanding dengan jumlah penduduk di Sidoarjo, seperti mengutip dari Instagram @beritaseputarsidoarjo.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Alokasi Anggaran
©2020 Merdeka.com/Instagram @beritaseputarsidoarjo
Anggota Badan Anggaran DPRD Sidoarjo Bangun Winarso menjelaskan, rencana pembangunan puskesmas baru sudah mendapat alokasi anggaran di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBD) 2021.
Pembangunan satu puskesmas dianggarkan sekitar Rp8,5 Miliar. Awalnya, lanjut Bangun, pada pembahasan APBD 2021, anggaran yang diusulkan yakni Rp24 Miliar untuk pembangunan dua puskesmas baru.
Namun, kemudian DPRD menambahkan usulan pembangunan dua puskesmas lagi dengan anggaran Rp16 Miliar. Sehingga, untuk pembangunan empat puskesmas baru dianggarkan Rp40 Miliar.
Alasan Bangun Puskesmas Baru
©2020 Merdeka.com/Instagram @beritaseputarsidoarjo
Pj Bupati Sidoarjo Hudiyono mengungkapkan, pembangunan empat puskesmas baru bertujuan untuk memenuhi kebutuhan total puskesmas di Kabupaten Sidoarjo. “Jika dilihat dari kebutuhan jumlah penduduk di kabupaten setempat, seharusnya dibutuhkan 71 unit puskesmas,” tulis @beritaseputarsidoarjo.
Rencana pembangunan empat puskesmas baru akan dilakukan di Desa Wonokasian, Kecamatan Wonoayu; Desa Tambakrejo Waru dan Desa Bebekan, Kecamatan Taman; serta di Desa Tarik, Kecamatan Tarik. Pembangunan puskesmas baru diharapkan mampu mengoptimalkan pelayanan publik di Kabupaten Sidoarjo, khususnya di bidang kesehatan.