Sisi Lain Diva Renatta Peloncat Galah Putri, Anak Pasangan Atlet yang Pecahkan Rekor Nasional AUG 2024
Diva mengaku tak terlalu memikirkan apakah ia bisa memecahkan rekor nasional atau tidak.
Ia berpembawaan santai dan tak ambil pusing
Sisi Lain Diva Renatta Peloncat Galah Putri, Anak Pasangan Atlet yang Pecahkan Rekor Nasional AUG 2024
Peloncat galah putri Indonesia Diva Renatta Jayadi memecahkan rekor nasional atas namanya sendiri. Awalnya ia meloncat dengan ketinggian 4,15 meter dan jadi nomor satu di Indonesia. Pada gelaran ASEAN University Games (AUG) 2024 ia berhasil mencapai 4,17 meter.
- Berbekal Alat Pinjaman, Ini Momen Haru Marlando Sihombing Atlet Biliar Sumut Raih Medali Emas PON XXI Disaksikan Anak dan Istri
- RK Akui Riza Patria Jadi Ketua Tim Pemenangan: 70 Persen Diisi Anak Muda
- Ni Nengah Widiasih meminta maaf karena tidak berhasil meraih medali di Paralimpiade 2024 meskipun telah memecahkan rekor pribadinya.
- Penampakan Sepatu Nyentrik Atlet Angkat Besi Rizki Juniansyah Berhasil Bawa Pulang Emas & Pecahkan Rekor Dunia
Naik Level
Sebelumnya, mahasiswi Universitas Negeri Jakarta itu mencapai angka 4,15 meter pada ajang ASEAN University Games (AUG) 2022 di Thailand.
"Terakhir 4,15 sekarang 4,17. Memang ditargetkan naik, alhamdulillah bisa," ujar Diva di Lapangan Atletik Unesa, Selasa (2/7/2024).
Ia membutuhkan waktu sekitar tiga bulan untuk mempersiapkan diri agar bisa meraih hasil maksimal sekaligus medali emas pada AUG 2024.
Santai
Diva mengaku tak terlalu memikirkan apakah ia bisa memecahkan rekor nasional atau tidak.
"Saat di tengah lapangan yang penting rileks badan dan otak, jangan terlalu pusing kalau harus pecah rekor," ungkap gadis 22 tahun ini, dikutip dari ANTARA.
Dukungan Orang Tua
Diva tak lahir dari keluarga biasa. Kedua orang tuanya merupakan atlet kebanggaan Indonesia pada masanya, yakni Nunung Jayadi dan Dedeh Erawati.
Sang ayah, Nunung Jayadi merpakan pelompat galah Indonesia Nunung Jayadi yang pernah memegang rekor selama 21 tahun.
Sementara sang ibu, Dedeh Erawati dikenal sebagai Ratu Gawang Indonesia. Ia adalah pelari yang jadi juara nasional selama 20 tahun berturut-turut.
Kedua orang tua Diva terus mendukungnya melakukan yang terbaik setiap kali lomba.
"Pesan orang tua semangat dan harus bisa lompat, mau pecah rekor atau tidak bisa lompat saja dulu," kata Diva.
Rekam Jejak
Diva telah mengikuti banyak ajang olahraga, mulai tingkat lokal hingga internasional.
Mengutip situs worldathletics.org, Diva mulai bertanding dalam kancah internasional pada tahun 2019 silam yakni saat usianya 17 tahun.
Pada tahun 2019, ia mengikuti satu pertandingan internasional yakni South East Asian Games di New Clark City Filipina.
Pada tahun 2023, ia mengikuti Southeast Asian Games di Morodok Techo National Stadium Phnom Penh; Busan International Pole Vault Meeting di Gwangalli beach Busan; dan FISU World University Games di Shuangliu Sports Centre Chengdu.
Pada tahun 2004, ia unjuk gigi pada ajang Taiwan Athletics Open di Taipei Municipal Stadium; dan terbaru ASEAN University Games (AUG) 2024.