AXIS Nation Cup 2024, Inilah Para Pemenang yang Mendominasi Pertandingan!
Setelah adu gol yang cukup sengit, inilah daftar sekolah yang keluar jadi pemenang ANC 2024.
Tim futsal putra SMK Medika Samarinda dan tim futsal putri SMAN 2 Mojokerto berhasil pulang sebagai juara di Grand Final ANC 2024 yang diselenggarakan di Indonesia Arena, Sabtu (16/11/2024).
SMK Medika Samarinda berhasil memperebutkan juara pertama setelah bertanding melawan SMKN Jakbar 1. Dengan perbedaan skor sengit di setiap babak, kedua tim sama-sama berjuang keras untuk mendapatkan posisi pemenang.
-
Apa yang diperebutkan di turnamen UEFA Nations League 2024? Turnamen ini menjadi bagian dari agenda rutin setiap kali ada jeda internasional, melibatkan klub-klub papan atas Eropa. Terdapat trofi dan tiket untuk Euro yang diperebutkan.
-
Apa itu UEFA Nations League 2024? UEFA Nations League 2024 merupakan edisi keempat dari UEFA Nations League. Proses pengundian telah dilakukan pada 8 Februari 2024, dan kompetisi ini dijadwalkan akan dimulai pada September 2024.
-
Kapan UEFA Nations League 2024 dimulai? Mulai tahun 2024, Nations League atau Liga Negara akan memasuki fase baru. Matchday pertama dan kedua dijadwalkan berlangsung selama jeda internasional pada September 2024.
-
Kapan UEFA Nations League 2024 akan dimulai? Proses pengundian telah dilakukan pada 8 Februari 2024, dan kompetisi ini dijadwalkan akan dimulai pada September 2024.
-
Kapan Pekan Olahraga Nasional 2024 atau PON XXI Aceh-Sumut diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional 2024 atau PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan segera, yaitu dari tanggal 8 hingga 20 September mendatang.
-
Bagaimana sistem kompetisi UEFA Nations League 2024? Pembagian masing-masing liga ditentukan berdasarkan hasil dari edisi sebelumnya. Gelar juara Nations League akan diperebutkan oleh tim-tim dari League A. Terdapat empat grup di League A, di mana masing-masing juara grup akan bertemu di semifinal untuk bersaing merebut trofi yang bergengsi tersebut.
Kesengitan pertandingan dapat terlihat dari babak pertama yang awalnya diungguli oleh SMKN Jakbar 1 dengan skor 1-0 namun dikejar oleh SMK Medika Samarinda sehingga skor berakhir seri. Serangan dari kedua pihak sama kuatnya sehingga pertandingan berjalan dengan tegang.
Sampai di babak kedua, posisi mereka pun seimbang karena menghasilkan skor 1-1. Melihat begitu kuatnya kedua tim, penonton pun ikut riuh saat menyaksikan pertandingan. Terlebih para supporter yang sama-sama memberi dukungan untuk timnya dengan meriah.
Pertandingan putra pun diakhiri dengan babak adu penalti untuk menemukan juara satunya. Pada awalnya, pertahanan kedua tim seimbang. Namun, beberapa saat kemudian pertahanan SMKN Jakbar 1 runtuh yang menyebabkan bola bisa meleset masuk ke dalam gawang.
Skor akhir untuk adu penalti dari kedua tim adalah 3-2 yang menjadi kemenangan bagi SMK Medika Samarinda. Sontak para pemain langsung bersujud ketika memenangkan pertandingan.
“Nggak nyangka banget, sih,” ucap salah satu kiper SMK Medika Samarinda, Muhammad Sofian Atta Sauri.
- Dari Fun Match hingga Laga Sengit Antar Atlet Muda, Intip Rangkuman Keseruan AXIS Nation Cup 2024!
- Grand Final AXIS Nation Cup 2024 Sudah di Depan Mata, Yuk Daftar Sekarang Gratis!
- Akhir Pekan Bingung Mau Kemana? Yuk Ajak Orang Terdekat Datang ke Event Seru Satu Ini!
- Menuju Grand Final Axis Nation Cup 2024, Ini Dia Daftar SMA yang Bakal Jadi Calon Juaranya!
Ia mengatakan juga bahwa persiapan tim SMK Medika Samarinda ke babak grand final ini tidaklah hal yang mudah. Mereka harus berada di mess dan latihan sebanyak 3 kali dalam sehari.
“Bangga banget, semoga ke depannya semakin giat untuk latihannya,” ujarnya ketika mengungkapkan perasaannya bisa berada di piala ANC 2024 ini.
Pertandingan Final Futsal Putri
Berpindah ke tim futsal putri, SMAN 4 Jakarta awalnya mengungguli pertandingan dengan gol di menit ke-2 oleh nomor punggung 14, Jihan.
Namun, tak berselang lama hanya 4 menit saja SMAN 2 Mojokerto berhasil mengejar dengan mencetak gol dari nomor punggung 9, Carissa. Tak mau dikejar, mereka pun semakin bersemangat hingga mencetak gol lagi di menit-menit terakhir babak pertama oleh nomor punggung 10, Nurul.
Pada babak kedua, tim SMAN 4 Jakarta maupun tim SMAN 2 Mojokerto sama-sama unggul sehingga pertandingan semakin sengit dan cukup sulit menemukan pemenangnya.
Saat pertandingan sudah berjalan 9 menit, tiba-tiba saja Nurul mencetak gol untuk tim SMAN 2 Mojokerto. Hal itu sontak membuat pendukung tim mereka menghela napas setelah sekian lamanya kesengitan dari kedua tim yang tak kunjung cetak gol.
Gol itu membawa mereka menjadi pemenang untuk piala ANC 2024 ini. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan SMAN 2 Mojokerto. Bangga serta senang mewarnai wajah-wajah mereka.
Reporter: Amanda Tasya