10 pembeli pertama big bike Honda ikut turing Bali - Lombok
Sepuluh pembeli pertama big bike Honda diberi kesempatan untuk mengikuti turing jelajahi Bali - Lombok dalam acara bertajuk Honda Big Bike Indonesia Tour.
Sepuluh pembeli pertama big bike Honda diberi kesempatan untuk mengikuti turing jelajahi Bali - Lombok dalam acara bertajuk Honda Big Bike Indonesia Tour. Dimana, 10 orang tersebut bisa merasakan langsung performa big bike Honda yang akan mereka miliki.
-
Apa jenis motor Honda ADV? ADV merupakan skutik penjelajah atau adventure Honda yang dibekali dengan mesin berkapasitas di atas 160cc.
-
Apa itu motor Honda GL? Nama Honda GL tidak begitu asing bagi penggemar merek “sayap megepak”, khususnya pecinta sepeda motor klasik Indonesia. Kendaraan ini telah menjadi teman setia bagi perjalanan bangsa Indonesia selama lebih dari 30 tahun dan memiliki sejarah yang kaya dalam dunia otomotif Indonesia.
-
Apa yang menjadi ciri khas sepeda motor Honda yang diluncurkan Federal Motor? Pada periode ini, berbagai model ikonik roda dua Honda diluncurkan, termasuk Honda C70, Honda Astrea, dan Honda Supra, yang masih menjadi favorit masyarakat.
-
Apa itu Honda? Honda adalah konglomerat multinasional dari Jepang yang dikenal dengan produksinya yang meliputi mobil, sepeda motor, dan peralatan daya.
-
Bagaimana Honda memulai produksi sepeda motor? Honda memulai dengan mengadaptasi mesin sepeda motor kecil berpenggerak dua tak agar dapat dijalankan. Mesin ini kemudian dipasang pada rangka sepeda yang dibuat oleh para pekerja di pabrik Hamamatsu.
-
Siapa yang terinspirasi untuk menamai Honda GL? GL adalah kependekan dari Gin Linamoto, leluhur yang mendirikan Honda, yang juga seorang samurai pada periode 1876-1877. Soichiro Honda terinspirasi untuk menggunakan inisial GL sebagai nama mesin motor yang ia buat.
Usai meluncurkan 6 model big bike Honda di Nusa Dua, Bali, (10/6) kemarin, PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan apresiasi kepada 10 pembeli pertama big bike Honda untuk menjelajahi Bali - Lombok. Dalam turing big bike Honda ini, untuk pertama kalinya mereka diajak merasakan langsung performa big bike Honda dengan mengunjungi berbagai tempat wisata eksotik dan premium khas Bali dan Lombok.
Kesepuluh pemilik pertama big bike tersebut akan diajak menikmati pengalaman tak terlupakan berkendara menggunakan big bike Honda sejauh hampir 400 km. Pada turing big bike premium tersebut, turut pula perwakilan komunitas big bike di Indonesia dan jajaran manajemen AHM.
"Kami ingin para pecinta big bike Honda tersebut tidak hanya sekedar menjadi pembeli namun juga dapat merasakan langsung kesenangan mengendarai big bike Honda melalui beragam keistimewaan dan teknologi terbaik Honda di rute yang istimewa, yaitu Bali - Lombok," ujar A. Indraputra, GM Marketing Planning & Analysis AHM.
Turing premium big bike Honda dimulai dari Grand Nikko hotel, Nusa Dua Bali, pada Kamis, 11 Juni 2015, dengan rute pertama menuju Kintamani. Di daerah ini, para peserta khususnya 10 pembeli pertama big bike Honda akan merasakan adrenalin dengan memacu performa big bike pada jalan menanjak dan berkelok.
Pada hari kedua, para peserta turing big bike akan memasuki Lombok. Tidak mau kalah dengan Bali, Lombok juga menawarkan trek dan medan yang menantang. Sensasi kecepatan big bike Honda kembali akan dirasakan saat melintasi Senggigi hingga Desa Pringgasela.
(kpl/tr/fjr)(mdk/otosia)