All-New Suzuki Swift wujudnya kecolongan, lebih keren?
Bagaimana menurut kalian dengan desainnya?
Ini adalah bocoran gambar dari bentuk All New Suzuki Swift.
Memang belum ada informasi apapun yang dapat digali di sini. Bahkan perusahaan pun tidak mengungkapkan apa-apa. Satu yang bisa dilihat adalah bentuk ini mirip dengan konsep iK-2. Sangat mirip dan kemungkinan ini bakal benar-benar menjadi kenyataan.
Menurut Carscoops (18/3), All New Suzuki Swift diharapkan dapat rilis di 2016 meskipun itu di akhir tahun. Setidaknya dapat memberikan kesegaran untuk versi lawas.
-
Bagaimana Suzuki All New Ertiga meningkatkan performa mesinnya? Sebagai kebanggaan keluarga di Indonesia, All New Ertiga tampil lebih bertenaga dengan mesin baru berkapasitas 1500 cc. Teknologi rangka heartect diterapkan untuk meningkatkan performa komponen dalam mesin, transmisi, suspensi, dan sistem pengereman, yang bekerja secara sinergis dan presisi.
-
Apa nama awal dari Suzuki Satria FU? Sejarah Satria FU dimulai pada tahun 1997 ketika Suzuki memperkenalkan Satria RU120.
-
Apa yang dijual di Showroom Kerajaan Mobil Prabu Motor Ponorogo? Showroom jual beli mobil itu diyakini merupakan yang terbesar se-Pulau Jawa. Tak heran pengunjung showroom datang dari berbagai kota di Pulau Jawa, bahkan ada juga yang datang jauh-jauh dari luar pulau.
Tampak ada styling tajam, lampu depan yang didesain ulang, kemungkinan besar dibekali LED, grille depan direvisi dan tampak kekinian, serta hilangnya gagang pintu di bagian belakang. Gagang pintu itu diletakkan secraa tersembunyi di bagian pilar (biasanya seperti itu).
Karena memang tidak ada informasi apa-apa, para analis merumorkan bahwa Swift terbaru ini bakal dibekali dengan mesin bensin 1.0liter baru untuk versi entry-level, sedangkan Swift Sport (semoga datang tahun 2017) mendapatkan mesin bensin 1.4liter yang melekat [ada 6-speed manual gearbox. Untuk versi Sport juga akan memiliki upgrade rem, kemudi serta suspensi.
Tak sabar melihat wujud aslinya? Nantikan saja kelanjutannya!
Baca juga:
Lihat tampilan terbaru All New Swift GS semakin agresif
Varian terbaru 'All New Swift GS: Damn Smart'
Mesin baru Suzuki Swift diklaim lebih irit BBM!
Mulai Rp 186 jutaan, dapat keistimewaan Swift Facelift
Suzuki Swift Facelift makin 'fresh'!