KTB tawarkan program servis khusus bagi truk Mitsubishi Fuso
KTB tawarkan program servis khusus bagi truk Mitsubishi Fuso. Program service ini memberikan paket servis spesial dengan diskon hingga 25 persen untuk penggantian oli MFGO dan clutch, serta free check 15 item sebagai bonusnya.
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), authorized distributor Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), menggelar program servis khusus selama Ramadhan dengan program 'Lebaran Service Campaign'. Program ini dimulai sejak 24 Mei hingga 31 Juli 2017.
Dalam rilisnya pada Merdeka.com, Jumat (2/6), program service ini memberikan paket servis spesial dengan diskon hingga 25 persen untuk penggantian oli MFGO dan clutch, serta free check 15 item sebagai bonusnya. Konsumen juga bisa memanfaatkan bengkel berjalan Mitsubishi Fuso Mobile Workshop 24 jam, yang akan mendatangi lokasi konsumen dengan minimal 3 unit kendaraan yang akan diservis.
Program penggantian oli berlaku untuk kendaraan Colt Diesel FE seri 7 dan 8, serta Fuso FM 517. Sedangkan program penggantian clutch hanya berlaku untuk kendaraan Colt Diesel FE seri 7 dan 8. Konsumen juga bisa mendapatkan merchandise exclusive Mitsubishi Fuso x Iwan Fals, selama persediaan masih ada.
Penawaran lainnya, jika melakukan servis di gerai Truk Center Mitsubishi Fuso, maka konsumen bisa menikmati layanan driver pick-up service, serta gratis ongkos pengerjaan ganti oli. Truck Center 24H Mitsubishi Fuso kini dapat dinikmati di 13 kota. Seperti Jakarta, Bekasi, Medan, Lampung, Semarang, Bandung, Surabaya, Makassar, Cirebon, Padang, Palembang, dan Tangerang. Program Truck Center 24H berlaku untuk seluruh kendaraan Colt Diesel dan Fuso.
-
Bagaimana logo ikonik Mitsubishi terinspirasi? Logo ikonik Mitsubishi juga terinspirasi dari lambang keluarga Tosa dan Iwasaki, yang melambangkan persatuan dan kekuatan.
-
Apa yang menjadi awal dari sejarah Mitsubishi Motors? Awal dari sejarah Mitsubishi Motors terjadi pada tahun 1870 ketika Yataro Iwasaki mendirikan perusahaan pelayaran bernama Kujuku Shokai.
-
Bagaimana Mitsubishi Motors mendukung petualangan hidup para konsumen? Tema tersebut untuk menegaskan komitmen selalu memanjakan konsumen melalui beragam produk dan layanan.
-
Kapan Mitsubishi XFORCE diluncurkan? Mitsubishi Motors Corporation (selanjutnya, Mitsubishi Motors) meluncurkan Mitsubishi XFORCE – sebuah model compact SUV baru, di GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2023.
-
Apa yang menjadi tema utama Mitsubishi Motors di GIIAS 2024? Di arena GIIAS 2024, Mitsubishi Motors mengusung tema 'Passion to Support Your Life's Adventure'.
-
Kapan Mitsubishi Xpander Cross diluncurkan? PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah merilis harga terbaru untuk mobil Mitsubishi Xpander Cross per Juni 2024.
Program khusus ini semakin memperkuat strategi Mitsubishi Fuso untuk re-energize after sales service pada tahun ini. KTB berharap strategi ini dapat meningkatkan kinerja Mitsubishi Fuso di tahun-tahun berikutnya.
Berdasarkan data KTB, permintaan pasar kendaraan niaga secara keseluruhan meningkat 24,6 persen. Peningkatan ini otomatis juga dinikmati oleh Mitsubishi Fuso, dengan angka penjualan sebanyak 13.041 unit atau naik 22 persen dibandingkan tahun sebelumnya sebanyak 10.689 unit.
KTB optimis di semester kedua setelah Lebaran, kondisi pasar akan terus mengalami peningkatan. KTB mentargetkan perolehan pangsa pasar di angka 48 persen, dengan peningkatan volume penjualan 10 persen dari tahun lalu.
Baca juga:
Mitsubishi perkuat jaringan penjualan mobil penumpang di Medan
Garap pasar Jateng, Mitsubishi ekspansi diler di Sukoharjo
Fasilitas bodi dan cat Mitsubishi ke-5 hadir di Makassar
Meluncur Agustus, Small MPV Mitsubishi akan dinamakan Expander?
CEO Nissan: Saya Hadir untuk lancarkan aliansi Nissan-Mitsubishi