Mercedes-Benz Indonesia tunjuk satu jajaran manajer baru
Mercedes-Benz Indonesia berharap untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin di segmen premium.
Sejak tanggal 1 Februari 2016 lalu, Mercedes-Benz Indonesia telah resmi menunjuk Kariyanto Hardjosoemarto sebagai Deputy Director Sales Operation Mercedes-Benz Passenger Cars and Network Development.
Pria yang akrab di sapa Kerry ini dianggap telah memberikan kontribusi yang baik untuk perusahaan. Untuk itu dia ditunjuk mengisi jabatan tersebut.
"Semenjak bergabung di Mercedes-Benz Indonesia pada pertengahan tahun 2012, Kerry telah memberikan kontribusi yang sangat baik dalam meningkatkan jaringan retail Mercedes-Benz di Indonesia. Kami sangat yakin dengan pengalamannya selama 16 tahun di industry otomotif Indonesia, terutama di area Network Development serta Sales Operation, Kerry mampu untuk membangun hubungan yang sangat baik dengan para customer serta mitra bisnis kami di Indonesia, "ujar Roelof Lamberts, Sales and Marketing Director for Passenger Cars Mercedes-Benz Indonesia, seperti dalam press release yang diterima merdeka.com (3/2).
Kerry memulai karirnya di industry otomotif Indonesia sebagai Sales – Area Supervisor di PT. Toyota Astra Motor pada tahun 2000. Tiga tahun kemudian, dia pindah ke PT. General Motors Indonesia sebagai Regional Operation Manager selama 2,5 tahun. Di tahun 2005, Kerry bergabung dengan PT. Ford Motor Indonesia sebagai District Operation Manager di Sales Department. Dia berkarir di perusahaan tersebut selama 6,5 tahun dengan menduduki jabatan terakhir sebagai Head of Network Development Department.
Pada awal 2011, Kerry bergabung dengan PT. Piaggio Indonesia sebagai Head of Sales and Network Development dengan tugas utama mengembangkan jaringan distribusi dari Piaggio dan Vespa di Indonesia selama 1,5 tahun. Hingga akhirnya di tahun 2012, dia bergabung dengan Mercedes-Benz Indonesia sebagai Deputy Director Business and Network Development.
Dengan penunjukan personel baru ke dalam jajaran manajerial, Mercedes-Benz Indonesia berharap untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin di segmen premium serta tetap berkomitmen untuk menyediakan produk dan layanan terbaik kepada para customer di Indonesia.