Mitsubishi Motors Gelar Kampanye untuk Kebersihan dan Kesehatan Kabin
Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyelenggarakan kegiatan “Fresh & Clean Service Campaign” meski pandemi Covid-19 masih berlangsung. Ini bentuk dukungan terhadap kondisi kesehatan dan kebersihan konsumen setia Mitsubishi dengan memberikan diskon spesial untuk genuine chemical dan item perawatan.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyelenggarakan kegiatan “Fresh & Clean Service Campaign” meski pandemi Covid-19 masih berlangsung. Ini bentuk dukungan terhadap kondisi kesehatan dan kebersihan konsumen setia Mitsubishi dengan memberikan diskon spesial untuk genuine chemical dan item perawatan.
Pengguna model kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia dapat memanfaatkan diskon spesial untuk antibacterial Air Refresher sebesar 30 persen, Evaporator Cleaner dan AC Filter sebesar 20 perse pada periode 5 Juni – 5 Juli tahun ini.
-
Bagaimana logo ikonik Mitsubishi terinspirasi? Logo ikonik Mitsubishi juga terinspirasi dari lambang keluarga Tosa dan Iwasaki, yang melambangkan persatuan dan kekuatan.
-
Apa yang menjadi awal dari sejarah Mitsubishi Motors? Awal dari sejarah Mitsubishi Motors terjadi pada tahun 1870 ketika Yataro Iwasaki mendirikan perusahaan pelayaran bernama Kujuku Shokai.
-
Bagaimana Mitsubishi Motors mendukung petualangan hidup para konsumen? Tema tersebut untuk menegaskan komitmen selalu memanjakan konsumen melalui beragam produk dan layanan.
-
Kapan Mitsubishi Xpander Cross diluncurkan? PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah merilis harga terbaru untuk mobil Mitsubishi Xpander Cross per Juni 2024.
-
Kapan Mitsubishi XFORCE diluncurkan? Mitsubishi Motors Corporation (selanjutnya, Mitsubishi Motors) meluncurkan Mitsubishi XFORCE – sebuah model compact SUV baru, di GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2023.
-
Apa yang menjadi tema utama Mitsubishi Motors di GIIAS 2024? Di arena GIIAS 2024, Mitsubishi Motors mengusung tema 'Passion to Support Your Life's Adventure'.
Kebersihan dan kesehatan merupakan hal sangat penting untuk diperhatikan pada masa pandemi. Penggunaan Antibacterial Air Refresher, Evaporator Cleaner, dan AC Filter merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mewujudkan ruang kabin mobil agar tetap sehat dengan menjaga kualitas udara pada kabin mobil.
“Kami menyadari pada kondisi seperti sekarang kebersihan dan kesehatan merupakan hal utama masyarakat. Untuk itu, MMKSI memberikan kemudahan kepada masyarakat dan konsumen setia Mitsubishi dengan memberikan program spesial dan harga menarik untuk genuine chemical dan item perawatan kendaraan. Kami berharap konsumen dapat mengikuti anjuran pemerintah dengan melakukan pembatasan fisik, melakukan protokol pencegahan penyakit, dan selalu menjaga kesehatan diri serta keluarga,” ujar Eiichiro Hamazaki, Director After Sales Service Division MMKSI, dalam rilisnya, Senin (8/6).
Konsumen dapat memanfaatkan program ini di seluruh diler resmi 3S (sales, service, dan spare part) kendaraan penumpang Mitsubishi Motors Indonesia. Selain diskon spesial untuk genuine chemical dan item perawatan yang telah disebutkan, konsumen juga berkesempatan mendapatkan souvenir berupa Heathy Kit Pouch.
Konsumen dapat mengetahui lokasi dan daftar diler resmi kendaraan penumpang Mitsubishi di Indonesia dengan mengakses laman resmi mitsubishi-motors.co.id atau melalui Mobile Apps My Mitsubishi Motors ID.