26 Kabupaten/Kota Masih Catatkan Kasus Kematian Akibat Covid-19 Lebih dari 100
Sejak pertama kali kasus positif Covid-19 diumumkan di Indonesia pada Maret 2020, persentase kasus meninggal Indonesia masih tinggi dalam skala global. Data Kamis (29/10), masih ada 26 kabupaten/kota yang memiliki kasus kematian akibat Covid-19 di atas 100 kasus.
Sejak pertama kali kasus positif Covid-19 diumumkan di Indonesia pada Maret 2020, persentase kasus meninggal Indonesia masih tinggi dalam skala global. Data Kamis (29/10), masih ada 26 kabupaten/kota yang memiliki kasus kematian akibat Covid-19 di atas 100 kasus.
"Berikut adalah 26 kabupaten kota yang mencatatkan angka kematian lebih dari 100 kasus," ujar Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan Covid-19, Profesor Wiku Adisasmito yang dikutip melalui channel Youtube BNPB, Kamis (29/10).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
26 kabupaten/kota tersebut adalah; Surabaya 1253 kasus, Kota Semarang 675 kasus, Jakarta Pusat 443 kasus, Sidoarjo 440 kasus, Jakarta Timur 437 kasus, Jakarta Barat 414 kasus, Jakarta Selatan 335 kasus.
Kemudian, Kota Makassar 281 kasus, Kota Medan 263 kasus, Jakarta Utara 260 kasus, Gresik 226 kasus, Kota Balikpapan 208 kasus, Kota Depok 177 kasus, Kota Palembang 176 kasus, Kota Pekanbaru 166 kasus, Kota Malang 162 kasus.
Disusul, Kota Samarinda 153 kasus, Kota Banjarmasin 145 kasus, Banyuwangi 144 kasus, Demak 135 kasus, Pasuruan 131 kasus, Kota Manado 122 kasus, Kota Mataram 116 kasus, Kota Bekasi 114 kasus, Kota Padang 110 kasus, dan Kudus 108 kasus.
"Kami meminta kepada pemerintah daerah yang wilayahnya masuk dalam daftar tersebut untuk betul-betul dapat dapat memfasilitasi fasilitas kesehatan diberikan kepada pasien positif Covid-19," ujar Wiku.
Sementara itu, berdasarkan data terbaru penambahan kasus positif Covid-19 di Indonesia pada Sabtu (24/10). Tercatat ada 4.070 kasus yang terkonfirmasi positif, sehingga akumulasi kasus positif di Indonesia sebanyak 385.980 kasus.
Temuan kasus baru berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 39.922 spesimen. Secara kumulatif, total spesimen yang sudah diperiksa sebanyak 4.293.347 spesimen.
Pemeriksaan spesimen menggunakan dua metode, real time polymerase chain reaction (RT-PCR) dan tes cepat molekuler. Untuk tes PCR hari ini dilaporkan sebanyak 31.465 orang. Sehingga kumulatif warga negara Indonesia yang dilakukan tes PCR sebanyak 2.711.239 orang
Selain itu, kasus kematian yang disebabkan virus Sars Cov-2 itu juga bertambah 128 orang. Sehingga, total kasus kematian dari kasus Covid-19 menjadi 13.205 jiwa.
Sementara kasus sembuh dari Covid-19 bertambah 4.119 pasien sehingga total 309.219 orang telah dinyatakan sehat.
Kemenkes juga melaporkan hingga hari ini masih ada 166.380 orang suspek Covid-19 dan saat ini masih menjalani isolasi.
Baca juga:
12 Wilayah Masih Memiliki Kasus Aktif Covid-19 di Atas 1.000 Kasus
Cegah Lonjakan Kasus Covid, Menhub Sidak Protokol Kesehatan di Stasiun dan Terminal
Update Covid-19 per 29 Oktober: Bertambah 3.565, Total 404.048 Kasus Positif
Cara Warga agar Liburan Panjang di Rumah Tetap Menyenangkan
VIDEO: Relawan Covid-19 Hadapi Bencana tak Kasat Mata