30 Ton Bantuan APD untuk Tenaga Medis Tangani Covid-19 Tiba di Jakarta
Dukungan dari banyak pihak terus mengalir kepada Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19. Sumbangan dari masyarakat luas tersebut ada yang berbentuk uang maupun alat pelindung diri (APD). Seperti yang dilakukan Tanoto Foundation, yang turut menyumbangkan APD.
Dukungan dari banyak pihak terus mengalir kepada Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19. Sumbangan dari masyarakat luas tersebut ada yang berbentuk uang maupun alat pelindung diri (APD). Seperti yang dilakukan Tanoto Foundation, yang turut menyumbangkan APD.
Bantuan APD yang ketiga kalinya dari Tanoto Foundation ini tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin kemarin. Bantuan dengan berat lebih dari 30 ton tersebut terdiri dari masker, baju pelindung ICU dan non-ICU, serta kacamata, diangkut oleh pesawat carter Garuda Indonesia jenis B777-300ER.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Bantuan tersebut merupakan bagian dari dukungannya kepada tenaga medis Indonesia perangi Covid-19, dalam bentuk 1 juta masker, 1 juta sarung tangan, 3.000 kacamata dan 100.000 baju pelindung ICU dan non-ICU.
"Bagi kami, misi kemanusiaan ini adalah langkah nyata Tanoto Foundation untuk mempercepat distribusi APD tersebut agar segera dipakai oleh para tenaga kesehatan. Kami berharap para pahlawan kesehatan Indonesia ini lebih cepat terbantu sehingga bisa bekerja maksimal dalam menjalankan tugas, sekaligus bisa melindungi diri dari risiko penularan Covid-19," kata CEO Global Tanoto Foundation, Satrijo Tanudjojo kepada wartawan, Selasa (14/4).
Sebelumnya gelombang pertama dan kedua yang diangkut pesawat carter khusus tiba di Lanud Halim Perdanakusuma pada Kamis (2/4) dan Jumat (3/4). Sementara masker yang belum terangkut akan dikirim melalui jasa pengiriman udara dan diperkirakan tiba pekan depan.
Untuk mempercepat kedatangan APD tersebut dari China sampai ke Indonesia, Tanoto Foundation mengutus tim relawan (yang merupakan gabungan karyawan) Tanoto Foundation dan RGE. Mereka tergabung dalam misi kemanusiaan untuk menjemput dengan menyewa pesawat khusus sampai dengan tiga kali perjalanan pulang pergi. Hal ini mendesak dilakukan mengingat kendala supply chain dari sisi transportasi dan pengiriman kargo yang sangat terbatas.
Pihaknya mengucapkan terima kasih atas dukungan BNPB, Kementerian Perhubungan, Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, Bea Cukai, TNI AU, Avsec Bandara Internasional Halim Perdanakusuma dan Soekarno-Hatta.
"Terima kasih kepada pemerintah yang telah bekerja keras membantu kami dalam memastikan lancarnya penerbangan tersebut hingga tiba kembali di Indonesia dan membantu menurunkan barang-barang dari pesawat, melakukan disinfektasi dan memastikan alat-alat tersebut dapat sampai di Tanah Air," jelasnya.
Baca juga:
IDI Anjurkan Bantuan Baju Hazmat Berbahan Polietilena untuk Tenaga Medis
RSUP dr Kariadi Terima 300 Set APD dan 1.000 Masker N95
Pemerintah Klaim Distribusikan Ribuan Rapid Tes dan APD Atasi Virus Corona
Kisah Inspiratif Difabel Bantu Bikin APD di Tengah Keterbatasan, Mengharukan
Lihat Dokter Nangis Kurang APD, Anak 4 Tahun Sumbang Uang Tabungan ke Satgas Covid-19
TNI Kerahkan 2 Pesawat Angkut APD Dan Masker untuk Tenaga Medis di Sulsel dan Papua