Akankah Tambora diratakan Ahok seperti Kampung Pulo?
Tambora dihuni tak kurang dari 269.718 jiwa dan merupakan kecamatan terpadat se-Asia Tenggara.
Kebakaran yang menghanguskan 10 rumah warga dan menewaskan 4 orang di Kecamatan Tambora seperti mengulang sejumlah kejadian di wilayah padat penduduk tersebut. Korsleting listrik atau meledaknya tabung gas kerap jadi pemicunya.
Sejak tahun 2012 hingga tahun 2014, sedikitnya ada 125 kebakaran melanda Tambora. Kepadatan jumlah penduduk juga menjadi kendala dalam penanganan masalah kebakaran di Tambora. Berdasarkan data milik Pemerintah Kota Jakarta Barat, Kecamatan Tambora dihuni tak kurang dari 269.718 jiwa dan merupakan kecamatan terpadat se-Asia Tenggara.
Pemprov DKI Jakarta bukan tanpa usaha dalam menekan terjadinya kebakaran di Tambora. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama pernah menawarkan membangun rumah susun atau apartemen untuk warga.
Ahok memang sedang gencar merelokasi warga yang tinggal di kawasan kumuh padat penduduk seperti Kampung Pulo dan Bukit Duri. Akankah Tambora akan 'diratakan' oleh Ahok?